Beda Respon Koalisi dan Capres, PKS Ikut Nasdem Terima Hasil KPU, AMIN Lanjutkan ke MK

preview_player
Показать описание
#tribuntimurcom #tribunviral #pemilu2024 #pks
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM- Partai Nasdem dan Partai Keadilan Sejahtera telah menerima keputusan Komisi Pemilihan Umum terkait dengan hasil Pemilu 2024.

Kedua partai politik tersebut merupakan Parpol pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Sikap PKS dan Nasdem itu ditandai lewat pernyataan para petinggi mereka.

Meski demikian, Ketua fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPR RI, Jazuli Juwaini memastikan partainya akan tetap melayangkan gugatan hasil pemilu tersebut ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Nasib hak angket di DPR untuk mengusut dugaan kecurangan pemilu pun berada di persimpangan jalan.

Sekretaris Jenderal DPP PKS, Aboe Bakar Alhabsyi mengatakan pihaknya menerima hasil Pilpres 2024.

Aboe berujar, terkait hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024, masih melihat dinamika di DPR ke depannya.

"Kalau untuk menerima, kita menerima. Kalau masalah hukum, itu urusan lain," ujar Aboe kepada wartawan, Kamis (21/3/2024).

"Hak angket kita lihat saja perkembangan. Kalau layak kumpul jumlahnya, kita maju terus. Kalau enggak, ya sudah enggak usah," kata Aboe Bakar, Rabu (20/3/2024) malam.

Aboe menuturkan, pihaknya tetap akan menunggu perkembangan meski KPU RI telah mengumumkan hasil resmi pemilihan presiden (Pilpres) pada Rabu malam.

"Ya kita lihat saja perkembangan perjalanannya lah, masih panjang," ujar Aboe.

Adapun terkait hasil Pilpres tersebut, Aboe mengaku menerima keputusan KPU RI.

Menurut Aboe, keputusan PKS menerima hasil perolehan suara tidak jauh berbeda dengan sikap Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Sikap PKS dan Partai Nasdem ini mengindikasikan, tinggal PKB saja yang masih berada di "jalur" pendukung Anies.

Sementara itu, Tim Hukum Nasional (THN) calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, resmi mendaftarkan gugatan Pilpres 2024 ke Mahkamah Konstitusi.

Muhaimin Iskandar menjelaskan, gugatan ini dilayangkan untuk memperjuangkan suara yang menginginkan adanya perubahan.

Vp: Hasma Qadri

#pidato #cakimin #aniesbaswedan #kpu #pengumumanpilpres #presiden2024 #prabowo #prabowogibran #prabowosubianto #prabowopresiden2024 #hasilrekapitulasipilpres
(TRIBUN-TIMUR.COM)
Ingat SUBSCRIBE, SHARE dan tinggalkan jejak di kolom KOMENTAR.
Nonton konten viral lainnya di Youtube Channel:
YouTube Business Inquiries: +6281144407111
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

pks di ajak demokrat kemarin ngga mau😂😂😂

brajaalmahera
Автор

Anis tak layak lgi jadi pemimpin kedepannya..

LokaTunu
Автор

Kasihan benar anis dan pendukung pendukumgnya yg mati matian a yg berdarah darah berjuang memenangkan anis tapi malah partai pengusungnya kaya partai nasdem dan partai pks malah menerima hasil kpu atas kemenangan prabowo di sini jelas anis hanya di manpaatkan pengaruhnya a namanya demi membesarkan a menbah suara partai nasdem dan pks

sugiatmokosugiatmoko