Kasus Subang Tak Kunjung Selesai, Ini 4 Kejanggalan Pembunuhan Tuti dan Amalia, Bisa Jadi Cold Case

preview_player
Показать описание
TRIBUN-VIDEO.COM - Kasus pembunuhan Tuti dan Amalia sudah sembilan bulan tak kunjung terungkap.

Padahal sebelumnya Kapolda Jabar, Irjen Pol Suntana mengatakan kasus Subang kemungkinan akan diungkap di awal bulan Ramadhan 2022.

Karena tak kunjung berakhir dikhawatirkan kasus pembunuhan Tuti dan Amalia menjadi cold case.

Hingga kini setelah Idul Fitri belum ada tanda-tanda kasus Subang berhasil diungkap.

Diketahui peristiwa pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat terjadi pada (18/8/2021).

Tuti dan Amalia ditemukan di bagasi mobil Alphard dalam keadaan tak bernyawa.

Sebelumnya sempat ada titik terang saat polisi berhasil membuat sketsa wajah pelaku.

Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Ibrahim Tompo mengatakan, sketsa wajah terduga pelaku telah disebar ke Polres wilayah hingga ke Polda seluruh Indonesia.

"Sketsanya sudah kami sebar ke Polres-Polres wilayah, sampai ke Polda seluruh Indonesia," ucapnya.

Untuk itu, ia mengimbau kepada masyarakat yang mengetahui atau mengenal wajah pada sketsa itu untuk segera menginformasikannya ke kepolisian terdekat.

Dikutip dari tayangan Aiman, terdapat empat hal janggal yang dilakukan oleh sang pelaku pada kasus ini.

Hal ini menunjukkan sang pelaku mengetahui cara menghilangkan kemungkinan pelacakan oleh polisi.

Empat kejanggalan tersebut di antaranya, penyelidik biasa menggunakan rekaman percakapan baik suara maupun tertulis untuk mencari bukti.

Namun kasus ini hasilnya nihil, artinya pelaku paham sehingga tak ada komunikasi yang menunjukkan jejak pelaku beberapa waktu sebelum kejadian.

Kedua, penyelidik biasa menggunakan cek lokasi untuk mengetahui orang-orang yang berada di lokasi kejadian dalam radius beberapa ratus meter.

Pada kasus ini, hasilnya juga nihil, artinya pelaku juga paham dan bisa menghindari agar jejaknya tak ketahuan.

Ketiga, penyelidik biasa mencari jejak di TKP yang merarah pada pelaku, mulai dari sidik jari dan DNA yang didapat dari bagian tubuh atau pakaian pelaku.

Namun hasilnya juga nihil lantaran pelaku sempat mencuci bagian tubuhnya yang terkena darah di kamar mandi.

Artinya, pelaku bisa mengaburkan sema jejak yang ada, bahkan jejak paling dasar sekalipun di TKP.

Keempat, penyelidik biasa menggunakan rekaman kamera pengawas atau CCTB di sekitar lokasi.

Jika tidak ada maka pencarian diperluas ke daerah terdekat dan mengarah ke TKP.

Namun hasilnya juga nihil lantaran tak ada CCTV di lokasi yang bisa mendeteksi pergerakan dengan detail karena kualitas alat dan berbagai hal.

"Tapi pada kasus ini, hasilnya kembali NIHIL! CCTV di lokasi tidak ada, dan CCTV lain tidak bisa mendeteksi pergerakan dengan detail karena kualitas alat dan berbagai hal."

Pakar kejahatan alias kriminolog Universitas Indonesia, Profesor Adrianus Meliala, mengungkapkan, pelaku kejahatan dalam pembunuhan ibu dan anak di Subang ini melakukannya dengan efisien.

VP Yogi Putra
Host Ratu Sejati
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Mayat pembunuhan dibuang di rawa, di kebun dll, polisi sanggup mencari tersangka, masa dirumah dan itu jelas pembunuhan ga mampu ungkap, hadehh

elfategar
Автор

Tidak ada kasus yang susah untuk di ungkap jika pihak kepolisian dan orang besar tidak ada yang terlibat

parlinjega
Автор

Saya kira polisi harus lebih banyak belajar, dan yang terpenting belajar untuk jujur.

suhunanoppo
Автор

Kasus mutilasi yg korbannya dibuang entah kemana aja polisi bisa mengungkap kasusnya. Masa kasus ini gak bisa, pembunuhannya di rumah sendiri pula. Terkesan ada yg ditutupi dan dilindungi.

kitingful
Автор

Yg harus membantu mencari detektif adalah keluarganya, , , tapi malah mencari pengacara, , , berarti pelakunya kemungkinan besar keluarganya sendiri, , ,

otakatik
Автор

Polisi kalah sama penjahat ? Waow luar biasa . Aneh tapi nyata .

lennyermadya
Автор

Kasus ini sangat ironis....masa polisi kalah pintarnya sama penjahat. Kasus ini sangat mempertaruhkan nama baik polri, kl sampai tidak terungkap

ellywarlina
Автор

Jikalau kasus ini tidak terungkap pelaku & dalang oleh pihak kpolisian jabar sangat menjadikan krisis kepercayaan dari masyarakat indonesia pada umumnya & jawa barat khususnya, , karena kasusnya bgitu keji & biadab.
Selamat atas kerja kerasnya Bp Irjen Suntana & Bp Ibrahim Tompo semoga berkah & lancar dalam tugasnya🙏🙏

budisetiawan
Автор

Kasus Subang kalo gak terungkap bikin malu kepolisian . Penjahat nya lebih pintar dari polisi .

josiesitorus
Автор

bila kasus ini tidak selesai rakyat seluruh dunia acungkan jempol kepada penjahat, , , kejadian langka di dunia beberapa orang pelaku bisa mengelabui ratusan ribu polisi sungguh menakjubkan, andaipun ada oknum aparat di dalamnya apa sih susahnya membuang oknum sampah ..ayolah tunjukan kemampuan dan jaga harga diri institusi kepolisian rakyat ingin melihat kebenaran dan membuktikan kinerja polisi

merahkhatulistiwa
Автор

Intinya polisi Subang khususnya POLDA JABAR harus malu masa kalah ma POLDA JATENG hitungan hari tidak berbulan bulan penemuan mayat langsung bisa ke tangkep tersangka pembunuhnya
mendingan POLDA JABAR ganti bajunya pakai baju HANSIP
efek sogok FULUS nuraninya POLDA JABAR ketutup
😂😂 PAYYAAAHHHH 👎👎👎

jakablabur
Автор

2 korban seperti tak punya keluarga yang harusnya melindungi nya.Tak heran kasus ini akan terus diingat sepanjang masa.Ada yang pesta ditengah keprihatinan masyarakat?? Percayalah semua harus dipertanggung jawabkan dihadapan Yang Kuass 😭

titienvivo
Автор

Kesalahan yg fatal...pdahal sedikit lagi... justru yg harus dikembangkan ..jejak pertama' yg menghilangkan alat bukti ..kyk ny sih maen ny rapi paham bner situasi..Ade orang" terdekat dan berseragam yg terlibat.. untuk menutupi kasus ini.

coachbangreynal
Автор

Biasanya kalau gak selesai2 ada kemungkinan orang penting terlibat atau kerabatnya dan oknum aparat dan kerabatnya

VanJie
Автор

Sebenarnya aparat Kepolisian Subang n Kapolda Jabar...bisa kerja apa tidak..JANGAN2 memang oknum Polisi ada yg terlibat...9 bulan Cui smpe sekarang belum TUNTAS...CUMA WACANA2 AZA ...

liehermanto
Автор

Polisi Subang copot seragam mu kalian TDK pantas Nerima gaji buta

PecintaKopi
Автор

Klo tdk teungkap sangat memalukan institusi kepolisian....ayolah polri jgn melindungi oknum2 yg melindungi pelaku yg merussk nama baik polri...bravo polri!!!

razkaabdillah
Автор

Ya udah jangan malu minta maaf kepada keluaga dan aja kasus ini..
Bilang kami tdk mampu menyeleseikan kasus ini...

mampunys cuma nakut-nakuti rakyat lemah dan bergaya didepan kamera..

lesilesi
Автор

Cold case kemudian tenggelam, ya begitu lah perhukuman dunia ini. Semoga para korban ditempatkan ditempat yg baik dan para pelaku mendapat karmanya

feifeih
Автор

Wah wah wah, video ini secara tidak langsung mengedukasi calon² pelaku selanjutnya. Bahwa ada 4 POIN untuk menghilangkan jejak dan mempersulit pelacakan.
Harusnya gak sampek disebutkan sedetail itu...

SimpleWay-pt