Penembakan misterius 1982-85: Kesaksian korban yang lolos dari maut - BBC News Indonesia

preview_player
Показать описание
Peristiwa penembakan misterius (petrus) terhadap orang-orang yang dianggap pelaku kriminal terjadi di berbagai wilayah di Indonesia pada tahun 1982-1985.

Namun di Yogyakarta berbagai peristiwa penembakan terjadi secara terbuka oleh militer dalam sebuah operasi bernama Operasi Pemberantasan Kejahatan atau OPK.

Pada awal Januari 2023, Presiden Joko Widodo mengakui dan menyesalkan terjadinya 12 peristiwa pelanggaran HAM berat di Indonesia yang terjadi di masa lalu, salah satunya peristiwa penembakan misterius (petrus).

Pernyataan tersebut disambut dengan beragam respons dari orang-orang yang di masa lalu terlibat dalam peristiwa tersebut, seperti keluarga korban salah sasaran, hingga para pegiat HAM.

Video produksi: Anindita Pradana

============

Ini adalah channel resmi BBC Indonesia, di mana kami menyajikan berita internasional dan berita nasional yang akurat dan tidak berpihak.

Video tentang berita terkini disajikan dalam berbagai format, mulai dari video dokumenter, video eksplainer, dan wawancara tokoh.

Terima kasih telah mengunjungi kami. Ikuti juga akun media sosial kami lainnya:

#bbcindonesia
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Kabulkan lah doa hamba ya Allah Petrus hidup kembali ya Allah saya dagang pagi sampe malem selalu di palak sama preman mudahan Petrus hidup amin ya allah

kangendut
Автор

Saat rame-rame Petrus, saya baru masuk SMP, mungkin kelas 1 atau 2. Waktu itu yang namanya gali memang menakutkan. Mereka menguasai jalanan. Terminal dan pemberhentian bus dengan aturannya sendiri. Di desa-desa juga ada tokoh-tokoh yang terkenal menakutkan bagi warga biasa. Pencurian meraja-lela. Yang dicuri mulai dari peralatan dapur seperti : gelas, piring kenceng. Ternak seperti : ayam, kambing, sapi. Juga hasil kebun seperti : kelapa, pisang sampai padi disawah. Orang tua kami terpaksa "mengenal" mereka dengan baik. Dengan cara memberi semacam upeti atau garapan sawah misalnya. Tapi itu tidak berarti luput dari pencurian. Saya pernah melihat langsung, kelapa nenek saya dicuri disiang hari. Kami tidak bisa berbuat banyak. Meski tahu persis siapa pelakunya, kami memilih diam. Kalaupun lapor polisi, justru akan semakin menjadi-jadi. Makanya ketika berangkat sekolah pagi-pagi kami melihat mayat orang bertato pada gelimpangan di pinggir jalan. Kami justru merasa lega. Mohon maaf mungkin senang atau bersyukur, meyakini mereka ini para gali yang patut diberantas. Kalau harus mikir dari sisi hukum, mana kami paham. Orang yang lulus sarjana hukum di desa juga belum banyak. Mereka juga kelompok elit tersendiri yang tidak pernah mengedukasi kami.

sriyosonugroho
Автор

Jaman saya masih SD, tapi masyarakat bahagia wktu itu.. Langsung Auto aman jaya .tdk ada sama sekali pencurian.

kayadelio
Автор

Tapi Petrus sangat di rindukan rakyat di jaman ini, premanisme pembegalan dan koruptor merajalela

kangfajar
Автор

waktu ada petrus aku masih SD, tapi suasana saat itu memang terasa mencekam. preman2 di kampungku pada ketakutan dan shock terapy yang terbukti mantap...mungkin bisa diterapkan lagi tetapi jangan sampe salah sasaran. inteligen harus dilibatkan

tomycavalera
Автор

Petrus adalah bentuk shock therapy bagi pelaku kriminal dan itu perlu sekali sebagai jaminan ketentraman dan keamanan masyarakat

mohammadIdlom
Автор

Dengan prinsip, "tidak perlu menggunakan HAM dalam menindak orang yang melanggar HAM".
Terciptalah Petrus.

RAJANGIBULsekarat
Автор

Terapkan lagi aja sekarang untuk meminimalisir kejahatan : Begal, rampok, curat, korupsi, pemerkosa, pembunuh sadis dll yg super jahat dengan catatan jangan salah sasaran.

hasanudinhasan
Автор

Waktu itu saya masih SD, memang waktu itu ada banyak gali/preman yang mati dan ditemukan di pinggir kali, sawah atau hutan dengan luka tembak. Saya sempat lihat sendiri waktu pemandian jenasah salah satu korban.
Meski masih kecil, tapi saya bisa merasakan klo suasana lebih aman, lebih tentram, tdk banyak pembegalan, dan lain. Justru sekarang aksi premanisme merajalela lagi. Bahkan begal2 dan preman2 itu tidak segan2 melukai korbannya. Korban tdk hanya luka, tapi sampai meninggal. Rakyat senang dengan preman yang berkurang dan kehidupan yang lebih tentram tanpa gali dan preman.

MrIsroi
Автор

1984 tahun penghujung peristiwa petrus saya liburan ke jakarta sekeluarga selama di JKT kemana2 naik transportasi umum, , , benar2 terasa Amaaan, ,z!!🙏

PESM
Автор

Pada saat itu umurku 23 tahun dan yang namanya gali sangat meresahkan masyarakat, sesudah operasi petrus keadaan aman, termakasih pak petrus.

edysubakir
Автор

Siapa yg setuju Petrus hadir kembali ..

hendrasetiawan
Автор

mau tersangka ataupun korban pasti punya sisi cerita dan pembelaan sendiri (bahkan yang menganggap mereka sebenarnya bukan tersangka). itu hal wajar, zaman dulu kita dapat cerita dari satu sisi, sekarang kita dapat cerita dari sisi lainnya. silahkan menyimpulkan sendiri sisi cerita mana yang menurut mansing2 benar. tapi kalau untuk metode kayak gini aku setuju diterapkan ke gang motor dll yang meresahkan. (kalau beneran digunakan metode ini) pasti akan ada cerita dari sisi keluarga gang motor dll nya.

ruangcerita_podcast
Автор

"Petrus" merupakan salah satu solusi untuk mengatasi tindakan kriminal kejahatan yang sudah di luar batas2 kemanusiaan.

emonsubiantoro
Автор

orang jahat memang harus dibrantas, kalau keluarga ataupun kalian sendiri yang pernah menjadi korban begal atau pemerasan ataupun kejahatan lainnya baru kalian tahu bagaimana sakitnya perbuatan orang2 jahat itu.
sekarang saja korban begal bisa jadi tahanan, hebat nya zaman sekarang.
Alhamdulillah masih ada suara netizen yang siap bersuara keadilan.

muhammadroyyan
Автор

SBG rakyat kecil, saya ikut bersyukur pemerintah pak Harto, ambil tindakan dgn mengadakan tembakan misterius 83.Setelah 2 th situasi

cordwis
Автор

Saat itu saya masih SD. Bila mendengar kejahatan gali sangat menakutkan. Terima kasih petrus telah menciptakan rasa aman masyarakat.

kamsidi
Автор

Alhamdulillah. Sudomo sudah melakukan yg terbaik buat bangsa Indonesia di era Itu. Tindakan tegas perluh diambil saat itu karena kejahatan sangat membahayakan nyawa masyarakat.

putramatebean
Автор

Pak Harto sebagai pemimpin sudah mengakui atas perintahnya, karena kriminal sudah sangat meresahkan, , , , masyarakat sangat bersyukur, keadaan aman terkendali….perlu diakui dlm perjalanannya terkadang ada yg salah tangkap/mati, presiden yg akan bertanggung jawab dihadapan sang khalik

boyketriyadi
Автор

Almarhum paman saya sepupu bapak juga target petrus padahal beliau baru keluar dari lapas Nusakambangan kasus perampokan setelah keluar ingin berubah total dan tidak berbuat kejahatan tapi sayang nya beliau masih penuh dengan tatto seluruh badan jadinya masuk daftar target Petrus ada kemungkinan info dari temannya yang tertangkap Petrus temannya udah banyak yang meninggal macam2 pokoknya, paman saya sempat dikejar mobil Jeff dan ditembak beberapa kali tapi tidak kena terus beliau ngumpet dipinggir kali yang banyak rumputnya akhirnya beliau selamat dan bersembunyi dirumah saudara2 gak lama beliau lari ke Cirebon di kampung istrinya sampai kurang lebih 15th bersembunyi Disana keseharian paman saya di Cirebon selalu memakai kemeja lengan panjang agar tattonya tidak terlihat dan tinggal di gubuk jauh dari keramaian Alhamdulillah paman saya selamat dari Petrus dan beliau meninggal nya dalam keadaan taubat dimasa tuanya

Cokrek