Ayam Asam Manis Nanas Ala Restaurant Versi Rumahan | Kuluyuk Ayam | Koloke Ayam

preview_player
Показать описание
Ayam Asam Manis ala restoran China versi rumahan.
Dengan bahan seadanya hasilnya istimewa seperti yang di rumah makan china.

Bahan:
- 300 grm daging ayam tanpa tulang tanpa kulit
- 100 grm tepung maizena
- 1/4 buah nanas
- 1 butir telur
- 2 bh cabe merah
- 2 bh cabe hijau
- 1/2 bh bawang bombay
- Minyak goreng

Bumbu Marinasi Ayam:
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm minyak wijen
- 1 sdm gula pasir

Bumbu Saus:
- 3 sdm gula pasir
- 3 sdm saus tomat
- 2 sdm cuka
- 1 sdm kecap manis

Caranya:
- Daging ayam potong-potong kecil. Marinasi selama kurang lebih 10 s/d 15 menit. Tambahkan telur dan tepung maizena, kemudian uleni hingga daging ayam tertutup tepung.
Goreng ayam tepung hingga matang berwarna coklat keemasan. Sisihkan.
- Bawang bombay, cabe merah, cabe hijau, dan nanas potong-potong ukuran sedang. Sisihkan.
- Siapkan saus.
- Tumis bawang bombay, cabe merah, dan cabe hijau hingga harum dan layu. Masukan nanas, tumis hingga layu.
Masukan campuran saus aduk rata dan tumis sebentar.
Masukan ayam goreng, aduk-aduk rata hingga ayam goreng tertutup saus secara merata.
- Matang, angkat, sajikan.

----------------------------------------

Kuluyuk ayam, koloke ayam, ayam nanas masak nanas, resep menu makan siang.
----------------------------------------
ResepSimple #ResepMudah #MasakanChina
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Hello, Aku dari Brazil. Aku sangat merindukan Indonesia. Aku sangat suka makanan di Indonesia. Aku Akan cobra mamasak ini. Maaf Indonesia Aku tidak bagus. Aku cinta Indoneia. Suatu saat Aku Akan kembali ke Indonesia 🇮🇩 ❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️

ceafreitas
Автор

Sy sudah mencobanya. Dan enak banget rasanya, gak kalah enak sm yg kita makan di restoran. Mksh resepnya bun...🙏

pecintatanaman
Автор

Lezatnya masakannya Bun sy suka sekali simple tpi yummy yummy trm kasih sukses mggo dilanjut resep 2 yg lain yaa, ditunggu...👍

srirahayubambang
Автор

Assalamualaikum, , terimakasih sudah berbagi resepnya bund ayam nanas asam mnis ❤

yokkayoungky
Автор

Terima kasih resepnya mba. Hasilnya enak banget asam manis nya🤗🤗

esterlengkong-yodc
Автор

Waalaikum salam warahmatullahi wabarokatuh terimakasih atas resep masakannya ya semoga diberi Allah Rizki yg berkah untuk ibadah kepada Allah.

masshofiyah
Автор

wow mantap, makasih sudah berbagi resepnya

odiliachannel
Автор

Mantappp banget bun....simpel juga....sukses selalu🤩

pepsifanta
Автор

Baru nyobain resep nya... masaknya simpe tp rasanya luar biasa bu, terimakasih bu suami saya pasti suka

ririalbersi
Автор

Uenakkknya...ntar mau nyoba ah..thanks ya..

natalisalisa
Автор

Sudah dicoba juga...maknyuzzz bangettt. Suami dan anak anak suka..terima kasih ibuu 🙏

flavouritakitchen
Автор

Assalam mualaikum wr wb mksih bunda sdah mau membgi ilmunya cra membuat Ayam asam mnis.smoga k baikan bunda Alloh yang blas y dan shat slalu amin.🤲👍👍😋😋

atiiitiaaa
Автор

Mantap...mdh2an bisa mencoba, dan hasinya akan seenaknya contoh tadi...mks sudah diajari

musarofah
Автор

Wah menu bintang 5.ini
.

Ayam nya.klau di sangrai sampai masak gx apa apa sesuai selera

yuritaita
Автор

Mantap mbk rasanya cantik warnanya jooos. Mks.

e_listyani
Автор

Kerenn gampang cara bikinnya mksh ibu😍

dianhaeriah
Автор

Aku akan mencoba..trmkasih resep.nya...

yuritaita
Автор

Saya bikin barusan.. beneran enak .sama rasanya kayak di restoran saya sering beli. Terimakasih atas resepnya.

mamaRaSyaKia.
Автор

Ayam asam manis ala restaurant bisa bikin sendiri yaa, mudah bikinnya, gak mahal, enaak

verayusnita
Автор

Terima kasih resepnya
Anak & istri saya sgt suka

MrHerman