Usia Tak Menghalangi Semangat, Atlet Catur Berusia 64 Tahun Ini Akan Berlaga di PON XX Papua!

preview_player
Показать описание
BANGKA BELITUNG, KOMPAS.TV - Usia tak menghalangi Junaidi, untuk bertarung di pekan Olahraga Nasional Papua, yang mewakili Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam cabang olahraga catur.

Meski usianya telah 64 tahun, Junaidi masih tetap semangat latihan mempersiapkan diri untuk bertanding pada kelas catur veteran di PON Papua.

Atlet yang juga pernah menjuarai pertandingan catur di Singapura ini menyebut sebenarnya ingin mengirimkan atlet-atlet junior.


Namun saat pekan olahraga wilayah, tidak ada juniornya yang meraih juara.

Sehingga hanya ia yang dapat mewakili cabang catur mewakili Kepulauan Bangka Belitung.

Persatuan Catur Seluruh Indonesia atau PERCASI Pangkalpinang optimis bahwa Junaidi dapat membawa pulang medali, dengan Junaidi yang sudah banyak memiliki pengalaman dalam banyak kejuaraan.

Junaidi dijadwalkan bertanding di PON Papua pada tanggal 3 Oktober mendatang dan akan bertanding melawan 10 provinsi lainnya yang telah diseleksi sebelumnya dalam kelas veteran.

Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Selamat Pak Junaidi, dari Pangkal Pinang, Salam dari kance lame, di Prabumulih

benawe
Автор

Wahh tambah seru nih, justru buat orang2 tua sangat bagus untuk kesehatan ingatan/ otak untuk bermain catur krn melatih otak bekerja terus.

javacuisine