Cantiknya Bunga Tabebuya Kota Magelang Bak Sakura Di Jepang - NET JATENG

preview_player
Показать описание
Merah mudah, putih dan ungu, berjajar warnai jalan-jalan protokol Kota Magelang, Jawa Tengah, ini dia bunga tabebuya.

Pada peraliahan antara musim hujan dan kemarau, bunga yang memiliki nama latin handroanthus chrysptrichus mekar bersamaan.

Keindahannya, gak kalah dengan bunga sakura di negeri matahari terbit, Jepang.

Makanya banyak warga antusias, untuk abadikan momen ini.

“Apalagi saya sebagai asn menambah semangat saya ketika datang ke kantor melihat bunga-bunga bermekaran ada pink, ungu, putih, justru saya merasa seneng. Saya bisa berselfie dengan membayangkan ada di Negeri Sakura. Jadi nggak usah jauh-jauh ke Jepang, di sini pun kita bisa menikmati berfoto-foto bersama temen-temen berasa di negeri sakura.” Ujar DESI RIA LESTIOWATI - Warga

Sejak tahun 2013, Pemerrintah Kota Magelang memang sengaja menanam pohon ini.

Selain bunganya yang cantik, akar tabebuya yang tidak merusak kawasan pedisterian, ataupun aspal jalan, dan batangnya yang tidak mudah patah, cocok untuk menjadi pohon perindang.

Saat sudah rindang, dan penuh bunga, kecantikan kawasan ini pun memikat para pengunjung, untuk datang dan berwisata di sini.

“Di Magelang ini khan sebetulnya sejarahnya kebunnya bunga, kebunnya bunga seperti di Bandung, kota bunga, sama. Tujuan kita ingin mengembalikan, menjadi daya tarik supaya kotanya menjadi tujuan destinasi wisata termasuk tujuan investasi bagi masyarakat Kota Magelang.” Ujar SIGIT WIDYONINDITO - Walikota Magelang

Selain di Magelang, keindahan bunga tabebuya juga bisa dinikmati di Purwokerto, Jawa Tengah.
Berwarna kuning, cantik, memikat, bunga ini hiasi kiri kanan Jalan Jenderal Sudirman.

Berjejer sepanjang sekitar tiga kilometer, tempat ini, berubah menjadi kawasan yang instagramable banget.

"Adanya bunga ini, purwokerto terasa indah, seperti di luar negeri walaupun saya belum pernah ke luar negeri. Tapi saya merasakan keindahan di purwokerto ini. apalagi kuning, kuning kan membawa susana cerah. Dulu belum, dan ini yang paling banyak. Ndak tahu namanya bunga apa, tapi bagus." Ujar ARUM - Warga Purwokerto

Tanggapi antusias warga, Pemerintah berencana untuk menanam pohon ini di daerah lainnya.

"Ini saya lagi mikir, karena kalau beli tanaman ini satu pohonnya sudah sampai 3 juta. saya lagi mikir apakah bisa dicangkok ata tidak ini. Kalau misalnya bisa dicangkok atau diokulasi akan saya kembangkan. Yang sudah ada ya biarin aja, yang belum nanti kita coba tanamin. Kita akan kembangkan, siapa tahu di desa-desa senang, kalau perlu semua desa di pinggir jalan pakai bunga seperti ini, kan indah. Peneduh awalnya, karena warnanya bukan kuning aja sebenarnya ada merah jambu, nanti bisa kombinasi." Ujar ACHMAD HUSEIN - Bupati Banyumas

Harapannya bukannya hanya Kota Purwokerto jadi lebih sejuk, tapi juga lebih memesona.

Subscribe NET JATENG Official Youtube Channel:

Twitter :

Instagram:
@netjateng

Saksikan informasi seputar Jawa Tengah di:
NET Jawa Tengah Setiap Senin - Jumat pukul 5.00 - 6.00 WIB

Live Streaming:

NET. JAWA TENGAH
CH 54 UHF Semarang | CH 22 UHF Tegal | CH 22 UHF Purwokerto
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Jalur tasik ciamis malah lebih cantik kalau musim rambutan sama seperti bunga bermanpaat lagi

daesukadaesuka
Автор

Budidayakan kembangkan dan tanam di seluruh jalan jalan yg ada di Indonesia

dadangsudana
Автор

Love MAGELANG...kota sejuta bunga...❤❤

juniap
Автор

Pohon ini sekarang udah banyak ditanem dimana2, tapi kyknya di Magelang subur banget ya banyak bunganya…

ElrickAdwinsyah
Автор

Hrsnya jakarta contoh ini Kota magelang, indah

deboraratmy
Автор

Hayo sopo seng rumongso wong magelang endi jempole?

surosorbj
Автор

Sy org magelang, daerah mertoyudan. Sepanjang jalan mertoyudan ada pohon tabebuya ini. Setiap musim berbunga, sungguh sangat indah dan selalu sy foto.

Terima kasih pak Walikota yg sdh membangun dan mempercantik kota Magelang bersama masyarakat.

queendee
Автор

Magelang adalah kota kelahiranku. Mantap kotaku.

sudibyowiwik
Автор

Kota kelahiraku, , udh lama aq tak pulang 😭😭😭😭😭

masboedart
Автор

aku tjah Megelang. le nyebut ora magelang, ning ttp megela g

rubben
Автор

Keren 😍 liat lewat yt aja serasa healing apalagi kalau liat langsung kesana

nicejob
Автор

harus nya tiap daerah sadar menanam bunga tabibuya biar indonesia cantik dan mengundang wisatawan lokal dan mancanegara

ucusyamsudin
Автор

Sesuai dengan julukannya Magelang kota sejuta bunga

melindaekayanniaz-zahra
Автор

Indah bgttt..coba di tiru daerah lain...

nidaeje
Автор

Kembang kan terus bos, , sampai pelosok desa, biar jadi kota Percontohan, ,

suripe
Автор

Gag kebayang jakarta kedepannya kayak gmn. Indah gaesss...

atikrosanti
Автор

Pemda magelang tolong dong ini d kembang d trotoar yg pinggiran jln raya dr perbatasa hgg perbatasn d tanm i lagi bunga2 itu biara keren kota y..

anneaannien
Автор

Sy orang medan ajukan jempol buat kota magelang semangat pemerintahnya dan masyarakatnya memajukan daerah magelang, maju terus menjaga kelestarian lingkungan hijau asri dan bersih, medan jauh ketinggalan dri kesadaran akan indahnya mejaga lingkungan

hermanherman
Автор

Cantik bunganya sih, tapi pas rontok... Hmmm

japarsodik
Автор

Setahuku yang di Magelang itu sih bukan pohon "Tabebuya" (handroanthus chrysotrichus) tapi pohon "Mampat" (cratoxylum formosum), sama spt yg dipakai sebagai pohon ayoman di Singapura. Sedangkan yang di Purwokerto, itu betul "tabebuya" bunga kuning.

widodosoepangkat