Memes - Miliki Diriku | Official Video

preview_player
Показать описание
Memes - Miliki Diriku | Official Video

Nama panggilan Memes berasal dari Meisje yang dalam bahasa Belanda artinya anak perempuan. Namun karena orangtuanya berlidah khas Sunda, maka Meisje salah diucapkan jadi Memes. Sejak kecil Memes memang senang difoto, menyanyi, dan menari. Memes memulai karier sebagai model sejak berusia 15 tahun. Beberapa media yang sempat memuat gambarnya di cover, antara lain Femina, Kartini, dan Gadis.[1]

Memes bergabung menjadi anggota Swara Mahardhika angkatan IX pada 1979. Selepas sukses tampil dalam "Pergelaran Karya Cipta Guruh Soekarnoputra" pertama tahun 1980, Memes memang banyak mendapat tawaran untuk main film. Namun semuanya dia tampik lantaran takut melakoni adengan berciuman.[2] Baru pada tahun 2003, Memes menerima tawaran bermain di film remaja Biarkan Bintang Menari, film musikal yang dibintangi Ladya Cheryll. Dalam film itu, Memes ikut menyanyi dan menari.[3]

Memes juga pernah tergabung dalam sebuah band yang sering ikut festival saat sekolah di SMA 3 Jakarta. Pengalaman rekamannya adalah saat Memes menjadi backing vokal pada album Guruh Soekarnoputra, Vina Panduwinata, Tito Sumarsono, dan KLa Project. Memes juga bernyanyi untuk jingle iklan Milo, Butternut Collins, Yaohan, dan Bank Bukopin. Tahun 1987, Memes pernah terpilih sebagai Juara II Wajah Femina. Akhirnya keinginan Memes untuk mempunyai album sendiri tercapai pada tahun 1994, setelah melahirkan anak pertamanya. Album pertamanya bertajuk Terlanjur Sayang dirilis pada November 1994. Lagu berjudul sama yang diunggulkan, ternyata cukup sukses di pasaran dan menduduki pertama selama beberapa minggu di radio - radio swasta. YKCI (Yayasan Karya Cipta Indonesia) menyebutnya sebagai lagu yang paling sering diputar selama tahun 1995.

Setelah sukses album pertama, wanita lulusan Universitas Trisakti ini mengeluarkan album kedua, Cinta & Kasih (1996) dengan hitnya "Miliki Diriku". Album berikutnya Ilusi diluncurkan Desember 1997 dengan hitnya "Pesawatku". Memes pun berhasil masuk nominasi MTV Most Wanted Female dan Penyanyi Wanita Terbaik versi AMI (Anugerah Musik Indonesia). Album Memes berikutnya adalah Janji Hati (1999) dan Jangan Pernah Tinggalkan (2001). Setelah beberapa tahun vakum dan tidak masuk dapur rekaman, tahun 2006 Memes kembali mengeluarkan album baru yang bertajuk Perjalanan Cinta. Di album ini Memes menghadirkan lagi kumpulan hit terbaiknya, antara lain, "Telanjur Sayang", "Miliki Diriku", "Janji Hati", "Jangan Pernah Tinggalkan", dan "Selalu di Sampingmu". Di samping itu, ada dua single baru, yakni "Dia dan Cintamu" ciptaan Dewiq dan "Rindukan Aku" ciptaan Sandy dan Pia.

Silahkan Follow Social Media Aquarius Musikindo :

Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Mesin waktu yg Tahun 90'an memang masa paling top. Bukan hanya dengan lagu2nya tp kehidupan th 90'an sangat berkesan.

agusprast
Автор

Lagu ini mengingatkan mantan kekasihku ditahun 90 an, tapi pada akhirnya hubunganku dengan pacarku berakhir karna dia sudah pergi untuk selamanya, smoga dia dapat tempat terindah di surga-Nya, amin

ivankusumawardhani
Автор

Akhir juni 2024 msh denger ini LG bunda memes suaranya dihidung, merdu tapi tegas 😊
Alhamdulillah aku bisa nyanyi in 😊

kikiwati
Автор

Tahun 1996-1997 ngehits. Radio2 top selalu puter lagu

raifananta
Автор

Lagu2 tahun 90an tiada bandingannya 👍🏻👍🏻

adityawarman
Автор

mendengar lagu kenangan waktu di Jakarta tahun berganti akhirnya skrg dengar lagi di Cikampek jam 2 dinihari 23thn berlalu

wildodo
Автор

31 Juli 2019 pukul 20.10 waktu Spanyol, dengar lagu ini, dan ingat masa indah dulu.

robbydharmawan
Автор

Ini lagu jaman gua smp kls 6 sd pas mau masuk smp kls 1, ada banyak berjuta kenangan indah di lagu ini, gua pernah punya kaset ini tapi skr kasetnya rusak karena banjir jd basah dan gak karu2an pitanya di tahun 90an emang bagus2 lagunya.andai bisa flash back gua ingin ngerasain lagi masa2 abg itu lagi

leonardfranciscus
Автор

Lagu kenanganku thn 96 bersama mantan pacarku yg skrg mjd teman hidupku skrg tks God..

aralestari
Автор

lagu yang selalu berada dalam kalbu hati insan yang saling mencintai ...pengarang nya luar biasa kasih mas Anang dan mba Memes.

henrytirta
Автор

Lagunya Anang Hermansyah Ini lebih enak dinyanyikan tempo lambat versi Memes.👍

Anyar-qyoj
Автор

Hati bertutur sejujurnya
Aku memilih cintamu
Walau badai akan menghadang kita
Ku tak perduli walau sulit untukku

Cintailah aku, miliki diriku utuh
Peluk aku, dekap aku, jangan pernah ada rasa tak percaya
Rindu aku, ingin aku selamanya engkau ada di sampingku, oh....

Segalanya tlah kuberikan, semua
Tapi mengapa kau tak pernah percaya
Dua sisi dunia memang berbeda
Tapi bukan untuk dipisahkan

Cintailah aku, ku damai disisimu
Peluk aku, dekap aku, jangan pernah ada rasa tak percaya
Rindu aku, ingin aku selamanya engkau ada di samping ku, oh

Peluk aku, dekap aku, jangan pernah ada rasa tak percaya, uh
Rindu aku, ingin aku selamanya engkau ada di samping ku, oh....

Morin_Family
Автор

One of the best love songs from 1990's

bakoeldidiet
Автор

Lagu berkualitas th 90an....everlasting song

adyrinaldy
Автор

Menyentuh banget. Serasa di ajak kembali ke tahun 90an dimana tak ada hoax dan sinetron. 💖💖

chaniaditarora
Автор

Sy UMR 47 smpe skrg senang bngttt dngr lagu ini. Mendalam bngt makna nya. Isi lagunya brkesan

Inge-evjm
Автор

apa kenanganmu sama lagu ini? anak 80 an pasti lg smp, nontonya di Album minggu TV pun msh hitam putih, tp dijaman itu bnyak kedamaian hati😍😍

setiaagung
Автор

Video klip lagu memes berjudul miliki diriku disutradarai oleh bapak Richard Buntario dari pH bdi dibuat tahun 1996 model Primus Yustisio

khairilanwarsimamora
Автор

Lagu penghantar tidur gw dlu jaman2 smp, sambil berhayal2 pacaran sm si dia!..haha tahun 1995-1996

zorro
Автор

lagu aku kls 2 smp, pas studytour..dngrin d kaset pita pake walkman

bambanglesmana