Desa Burno Lumajang Dilirik Pemerintah Untuk Dongkrak Ekonomi Lewat Sektor Kehutanan

preview_player
Показать описание
TRIBUN JATIM, LUMAJANG - Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, melalui Deputi Bidang Koordinasi Pengelolaan Lingkungan dan Kehutanan melakukan kunjungan di Desa Burno, Kecamatan Senduro, Selasa (17/11/2020).

Dalam kunjungan tersebut, pihaknya  bersama pemda setempat mendorong agar masyarakat sekitar bisa meningkatkan perekonomian melalui sektor kehutanan.

"Jadi saya kesini untuk melihat langsung karena Kemenko Kemaritiman dan Investasi (Pak Luhut) melaporkan perhutanan di sini terbaik," ucap Nani Hendiarti, Deputi IV Bidang Koordinasi Pengelolaan Lingkungan dan Kehutanan, Selasa (17/11/2020).

Dikatakan Nani, kawasan Burno memiliki kawasan hutan terbaik. Sebab masyarakat sekitar aktif dalam Kelompok Usaha Perhutanan Sosial (KUPS) yang tetap menjaga kelestarian lingkungan.

Video: Tony Hermawan l Goes
Рекомендации по теме