Pendaftaran CPNS 2022 Dibuka, Segera Cek Syaratnya

preview_player
Показать описание
SERAMBINEWS.COM - Beredar Informasi tentang jadwal Seleksi CPNS 2022 disampaikan MenPAN-RB Abdullah Azwar Anas dalam Rapat Bersama Komite I DPD RI di Gedung DPR RI beberapa waktu lalu.

Ada sekitar 530 ribu lebih kuota PPPK yang akan dibuka pada Seleksi CASN 2022.

Pendaftaran CPNS dan PPPK 2022 akan dibuka mulai minggu ketiga hingga minggu keempat bulan September 2022.

Namun, ada yang berbeda dari seleksi CPNS tahun 2022 dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Antara lain terjadi perubahan golongan dan syarat syarat yang harus dipenuhi.

Syarat Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2022 antara lain:

1. Warga Negara Indonesia (WNI).
2. Pendaftar berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun. Untuk usia maksimal 40 tahun berlaku untuk posisi
Dokter Spesialis dan Dokter Gigi Spesialis,dosen, peneliti, dan perekayasa yang memiliki kualifikasi pendidikan
Strata 3 (Doktor) sesuai Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 23 Tahun 2019.
3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara 2 tahun dan lebih
4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau dengan hormat sebagai PNS/prajurit TNI/ Kepolisian Negara RI
5 Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta
6. Tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, prajurit TNI atau anggota Kepolisian Negara RI
7. Tidak menjadi anggota atau pengurus parpol atau terlibat politik praktis
8. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan
9. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar
10. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain yang ditentukan oleh instansi pemerintah
11. Persyaratan lain sesuai kebutuhan setiap instansi yang dilamar.

#CPNS2022 #PPPK #PendaftaranCPNS

Narator: Suhiya Zahrati
Video Editor: Teuku Raja Maulana
==============================================
Syedara Lon, jangan lupa SUBSCRIBE, SHARE, and COMMENT.

Рекомендации по теме