filmov
tv
Video Langka! Nostalgia Keliling Medan Plaza
Показать описание
#MedanPlaza #Nostalgia
Medan Plaza diperkirakan berdiri pada tahun 1984. Plaza yang terletak di Jalan Iskandar Muda Medan ini merupakan pusat perbelanjaan modern pertama yang ada di Medan.
Alm Jaya Chandra sang pendiri, menjadikan Medan Plaza sebagai bangunan dengan fasilitas terlengkap dan modern pada saat itu. Tidak heran, bila bangunan ini langsung diminati oleh berbagai kalangan, terutama yang berduit atau orang kaya.
Pada awal bangunan ini berdiri, lantai 6 merupakan restoran kelas atas, dan sering digunakan sebagai tempat pesta pernikahan.
Setelah Medan Plaza berdiri, berbagai pusat perbelanjaan pun mulai bermunculan di Medan. Sebut saja, Olympia Plaza, Deli Plaza, Perisai Plaza, Sinar Plaza, Thamrin Plaza, Medan Mall, dan Menara Plaza yang semuanya memiliki konsep seperti Medan Plaza.
Plaza yang ‘wafat’ setelah dilahap api ini dulunya jadi salah satu tempat kencan. Karena tiap Senin ada nomat. Atau Nonton hemat. Di bioskop yang terletak di lantai 4 Medan Plaza. Kala itu, tiket nomat masih Rp7500 per orang. Normalnya Rp13000.
Selain itu, barisan toko kaset di lantai dasar Medan Plaza juga menjadi salah satu lokasi yang legendaris. Ratusan hingga ribuan kaset dijual di sini. Mulai dari kaset terbaru hingga kaset jadul.
Berdirinya Medan Fair Plaza yang hanya berjarak 200 meter, ditengarai menjadi salah satu penyebab sepinya pelanggan di Medan Plaza.
Pada 2015, api membakar habis Medan Plaza. Dan membawa serta jutaan kenangan indah di dalamnya.
Medan Plaza diperkirakan berdiri pada tahun 1984. Plaza yang terletak di Jalan Iskandar Muda Medan ini merupakan pusat perbelanjaan modern pertama yang ada di Medan.
Alm Jaya Chandra sang pendiri, menjadikan Medan Plaza sebagai bangunan dengan fasilitas terlengkap dan modern pada saat itu. Tidak heran, bila bangunan ini langsung diminati oleh berbagai kalangan, terutama yang berduit atau orang kaya.
Pada awal bangunan ini berdiri, lantai 6 merupakan restoran kelas atas, dan sering digunakan sebagai tempat pesta pernikahan.
Setelah Medan Plaza berdiri, berbagai pusat perbelanjaan pun mulai bermunculan di Medan. Sebut saja, Olympia Plaza, Deli Plaza, Perisai Plaza, Sinar Plaza, Thamrin Plaza, Medan Mall, dan Menara Plaza yang semuanya memiliki konsep seperti Medan Plaza.
Plaza yang ‘wafat’ setelah dilahap api ini dulunya jadi salah satu tempat kencan. Karena tiap Senin ada nomat. Atau Nonton hemat. Di bioskop yang terletak di lantai 4 Medan Plaza. Kala itu, tiket nomat masih Rp7500 per orang. Normalnya Rp13000.
Selain itu, barisan toko kaset di lantai dasar Medan Plaza juga menjadi salah satu lokasi yang legendaris. Ratusan hingga ribuan kaset dijual di sini. Mulai dari kaset terbaru hingga kaset jadul.
Berdirinya Medan Fair Plaza yang hanya berjarak 200 meter, ditengarai menjadi salah satu penyebab sepinya pelanggan di Medan Plaza.
Pada 2015, api membakar habis Medan Plaza. Dan membawa serta jutaan kenangan indah di dalamnya.
Комментарии