Prediksi Starting XI Ideal Timnas Indonesia Vs Australia, Tanpa Justin Hubner dan Ragnar Oratmangoen

preview_player
Показать описание
PSSI akhirnya resmi mengumumkan daftar 27 pemain Timnas Indonesia yang dipanggil oleh sang pelatih Patrick Kluivert.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia dalam waktu akan memainkan laga lanjutan Grup C putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Saat ini, Timnas Jepang masih nyaman memimpin puncak klasemen Grup C dengan torehan 16 poin dari enam laga yang telah dimainkan.
Timnas Australia menyusul di urutan dua klasemen dengan mengoleksi 7 poin.
Sedangkan empat tim lainnya yakni Timnas Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China semuanya sama-sama mengumpulkan 6 poin.
Masih ada empat pertandingan tersisa yang harus dimainkan oleh masing-masing tim.
Berdasarkan jadwal, Timnas Indonesia akan bertanding menghadapi tuan rumah Timnas Australia pada 20 Maret 2025.
Setelah itu, skuad Garuda bakal menjamu Timnas China di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, lima haris berselang (25 Maret 2025).
Menjelang tampil di laga tersebut, PSSI telah mengumumkan daftar 27 pemain Timnas Indonesia.
Kemudian ada juga tambahan tiga pemain lain yang sedang menjalani proses naturalisasi, sehingga total ada 30 personel.
Menanggapi soal daftar pemain Timnas Indonesia tersebut, Ketum PSSI Erick Thohir menyambutnya dengan positif.
Kini, muncul pertanyaan kira-kira bagaimana susunan pemain Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Patrick Kluiverts.
Sebagai informasi, juru taktik asal Belanda itu dikenal dengan filosofi sepak bola menyerang.
Dengan demikian, kemungkinan formasi yang akan digunakan oleh Patrick Kluivert untuk timnya adalah 4-3-3 atau 3-4-1-2.
Apabila melihat kondisi saat ini, Timnas Indonesia diprediksi akan memakai formasi 3-4-1-2 untuk melawan Australia.
Sebagai informasi, Kevin Diks belumnya sempat mengalami cedera engkel saat bermain untuk timnya FC Copenhagen melawan Chelsea.
Namun, baru-baru ini, pemain berusia 28 tahun itu dikabarkan sudah ikut latihan lagi.
#startingxi #timnasindonesia #skuadgaruda #australiavsindonesia #kualifikasipialadunia2026 #pialadunia2026
Рекомендации по теме