Tahanan Mualaf Ambon: Banyak yang didapat di #IndonesiaBisaBacaQuran

preview_player
Показать описание
Panggil saja Boy

Boy adalah seorang pria dari Ambon yang menjadi narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Sorong, Papua Barat. Karena lingkungan pergaulan dan kenakalan di masa remajanya, menyebabkan ia mendekam di penjara untuk beberapa tahun. Namun, berkat Rahmat Allah, ia kemudian mendapat hidayah Islam.

Dengan keIslamannya yang baru ini, Boy mesti banyak belajar Islam mulai dari awal di umurnya yang telah dewasa. Bukan hal mudah baginya untuk dapat terbiasa bacaan sholat, berpuasa dan tentunya membaca AlQuran.

Alhamdulillah, kini setelah mendapatkan training membaca AlQuran yang diinisiasi @cqfoundationid @IBBQid di Lapas Sorong, perlahan tapi pasti, Boy sudah mulai dapat membaca Quran. Boy berharap di kemudian hari ia tak hanya dapat lancar membaca Quran, namun dapat juga menghafal Quran dan memahami isi serta kandungan di dalamnya.

Subhanallahh... Mari dukung terus program #IndonesiaBisaBacaQuran #IBBQ untuk wujudkan lebih banyak Boy-Boy baru yang semakin terbantu dalam membaca Al Qur'an..

Salam Cinta Quran
@cqfoundationid

Indonesia Bisa Baca Quran
Satu hati menggemakan #IndonesiaCintaQuran
Рекомендации по теме