Andmesh - Kumau Dia (Official Music Video)

preview_player
Показать описание
Hampir semua orang pasti pernah mengalami cinta dengan yang berbeda, berbeda Agama, keyakinan, & prinsip. Banyak hal yang dapat dialami dalam sebuah hubungan, yang bisa kita lakukan? Percaya dan buat pasangan yang kamu cintai ini adalah memang akan jodoh dan kamu benar - benar "Mau Dia" jadi pasangan mu!

Kuharap semua ini bukan sekedar harapan
Dan juga harapan ini bukan sekedar khayalan

Biarkan ku menjaganya sampai berkerut dan putih rambutnya, Jadi saksi cintaku padanya

Tak main2 hatiku
Apapun rintangan-nya kuingin bersama dia

Reff:
Kumau dia, tak mau yang lain
Hanya dia yang slalu ada, kala susah dan senangku
Kumau dia, Walau banyak perbedaan
Kuingin dia bahagia hanyalah denganku

Bukan ku memaksa Oh tuhan
Tapi kucinta dia

Executive Producer Lina Priscilla for Hits Records
Music Produced by Keke Kananta

Song & Lyrics by Andmesh Kamaleng
Arranged by Nico Veryandi
Guitar by Lutfi Firmansyah (Abaow)
Mixing & Mastering by Wawan Qreebow
Vocal Director by Irvnat
Engineered by Aldi Fachrobby @ Bro's Studio

Publishing owned by Star Cipta Musikindo

Video Production by KAUSA

Director: Isdam Atrahadena
Creative Director: Vega Prabumi
In collaboration with
Make Up Artist: Heny Suryani @misshenysuryani
Venue: Bumi Bandhawa Bandung

Music Video Supervisor : Gilang Ramadhan
Behind The Scene Coordinator : Cipta Surya

Talents : Anisa Puspita Sari & Gumilar Panji

Catch us on SNS :

Don't re-upload our content but you can share our video.
© 2019 Copyrights & Trademark by HITS RECORDS

#KumauDia #Andmesh #LaguGalau
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Ada yang pernah merasakan cinta yang terhalang akan perbedaan? Berbagi cerita kalian yuk dikomentar bawah ini?
Sedih ya pasti? Ya iyalah pasti sedih, semangat semuanya, cinta memang perlu diperjuangankan walau ada perbedaan yang menghadang.

hitsrecords_
Автор

Ada 3 lagu lagi di Album “Cinta Luar Biasa” yang belom di rilis MV nya..

1.Sampai Tua Nanti
2.Jangan Lupakan Aku
3.Senyumlah

Next MV mau yang mana?

Salam sayang dari ame❤️

andmeshofficial
Автор

Ku mau dia.
Tahun 2007 pertama kali SMP aku suka sama ketua kelasku, kalau habis sholat Dhuha selalu aku berdoa agar punya jodoh yg sepinter & setampan Dy....
Waktu demi waktu berlalu, dy berkali kali berteman dgn banyak wanita, dan aku (hanya melihatnya tanpa pernah Dy tahu rasa ini).
Sampai akhirnya aku dan keluargaku memutuskan pindah rumah luar kota, kuhapus kenangannya, kuhapus rasaku, karena mungkin itu hanya cinta monyet.
10 tahun berlalu, Surabaya 10 Januari 2017 aku selesaikan kuliah S1 ku, dy kembali hadir lewat grup watsap SMP. Dan akhirnya Dy menemuiku, itupun hanya 1 jam. Singkat cerita Dy melamarku dan kamipun menikah, Alhamdulillah the power of doa. ♥️♥️

imausvinia
Автор

Saya muslim dan dia protestan, dulu keluarga saya bersikeras supaya kami berpisah, tapi keluarganya dia tidak ada masalah dengan syarat saya harus ikut dengan mereka, gara gara beda keyakinan itu saya harus break karena bingung harus bagaimana, dan tanpa saya sadar setelah 1 tahun dia kembali lagi dan meyakinkan saya untuk terus dalam pendirian bersama dulu, dan syukur alhamdulillah setelah 3 bulan kami balikan, ibunya dia mempercayakan anaknya kepada saya..

Harapan saya semoga saya bisa menjaga amanah dari ibunya,
"Jika kamu yakin bahwa anak saya adalah pilihanmu, maka jagalah dia seperti kau menjaga para anggota keluargamu, dan jika ia memilih untuk ikut dalam agamamu maka tuntunlah dia agar masuk kedalam orang orang yang tidak keluar dari ajaran agamamu.. Ini pilihanmu dan ini tanggung jawabmu, dan puji tuhan semoga kamu bisa membahagiakan anakku.. Ini bukan karena saya berbeda keyakinan denganmu, tapi itu yang kutau dari agamamu bahwa laki laki lah yang berhak mengatur dan menuntun semuanya"
Seteleha mendengar amanat itu saya nangis dan hati saya sedikit bergoyah karena disitu saya bertanya-tanya, saya harus membimbing seorang mualaf sedangkan saya sendiri yang muslim sejak lahir masih perlu bimbingan, dan sebelum saya mengucapkan satu katapun ucapan ibunya di sambung oleh ayahnya. "kamu tidak perlu khawatir apakah kamu akan mampu atau tidak membimbing anakku, sementara kamu sendiri masih perlu bimbingan. Tidak usah dipikirkan itu bukan masalah yang besar, dan kamu tidak perlu membimbingnya tapi kamu harus mengajaknya agar dia tidak keluar dari ajaran agamamu, dan ajak dia ketempat yang dimana orang orang yang berkeyakinan denganmu memperdalam ajaran mereka"
Mendengar kata ayahnya itu saya sangat terharu dan sedikit meyakinkan saya...
Dan harapan saya semoga setelah saya menikah nanti saya mampu membawa dia kejalan yang benar, dan semoga dia tidak mempertanyakan pada dirinya sendiri apakah dia benar atau salah...

hendriaryanto
Автор

Kumpul orang² yg masi dengar lagu ini di tahun 2024

reksirumpa
Автор

Sekarang pacar sy sedang operasi, kangker otak, semoga dia baik2 saja, semoga allah mengangkat penyakitmu, ..! KUMAU DIA menjadi pendamping hidupku sampai ajal tiba,

apeng
Автор

Ini kisahku..

Kami adalah temen sekelas waktu kuliah dulu... Awalnya temenan biasa... Lalu sering berpetualang bareng2 akhirnya jadi berdua.. Dan jadi sahabatan.. Semakin lama ak merasakan kasih sayang nya. Tapi aku pura-pura tak tau.. Karena kami berbeda agama.. Yang aku ras tidak mungkin ada jalan bagi kami... Seiring berjalannya waktu akhirnya kami menyerah untuk tidak bisa menutupi rasa sayang kami. Dan kami memutuskan mencoba jalani hubungan tanpa status... Yang semakin kami cari kemana arah tujuannya. Sering sekali kami berdebat masalah keyakinan kami yang berbeda.. Sehingga memunculkan air mata. Perasaan ingin menyerah.. Berdoa untuk dijauhkan jika memang tidak jodoh. Akhirnya suatu saat kita memutuskan untuk berpisah.. Dan mencoba saling mendukung jika kami mendapat pengganti... Dan memang kehendak Tuhan.. Kami akhirnya kembali bersama lagi.. Setelah dia sempat aku paksa waktu kuliah untuk mengenal dan mempelajari keyakinanku.. Alhamdulillah dia mendapat hidayah itu setelah hampir setahun kami berpisah.. Dan dia mau berpindah keyakinan karena memang dia yakin dengan pemikirannya terhadap agama tersebut bukan karena ingin kami kembali. Akhirnya kami pun menikah.. Dan sekarang anak kami sudah setahun yang mana lagi lucu lucunya... Memang Tuhan tahu yang paling baik untuk kita.. Jangan menyerah dan selalu berdoa. Maka Tuhan akan berikan apa yang kita butuhkan bukan kita inginkan

fuwu
Автор

LDR terjauh saat Assalamualaikum dibalas dengan Shalom.

Cinta diciptakan untuk menyatukan perbedaan. Meski agama yang menjadi perbedaannya.
Saling mendoakan satu sama lain walau dengan keyakinan yang beda.

Karena yang seiman akan bertemu di akhir cerita bukan di awal cerita seperti kita.

Kita sudah tahu, aku dan kamu memiliki jalan yang berujung luka.

Aku mencintaimu, tapi aku lebih mencintai Tuhanku :)

desirajagukguk
Автор

Gua pernah pacaran beda agama selama 6 Tahun
Dari SMA sampai kami berdua lulus kuliah
Kami slalu bersama sama
Sampai akhirnya dia menanyakan kapan untuk menikah .
Aku hanya bisa terdiam karna perbedaan memang begitu berat
Aku hanya bisa berkata "jika kamu bahagia aku akan bahagia"
Dan skrang dia tlah menemukan seseorang yang sama dengan dia,
Mereka tidak memiliki perbedaan seperti apa yang aku alami dgn nya dulu.
Aku hanya bisa berdoa semoga orang tersebut yang terbaik untuk dia .
Dan dengan rela hati harus berkata "ku ikhlaskan dia".

jayakusnadi
Автор

4 tahun bukan waktu yg sebentar buat nunggu seseorang, trimakasih buat kamu "Jaka Dilaga" yang sudah sabaar nunggu hati aku kebuka buat kamu, trimakasih perjuangan kamu sangat berarti sampai detik ini, trimakasih udah jadi orang yang penyayang, sabar, pengertian sama aku, ada suatu kejadian waktu kamu jemput aku kerja, kamu rela nunggu 3 jam untuk jemput aku(aku gatau kalo bakal lembur dadakan pada saat itu), dan pas ketemu kamu cuma senyum, aku tau kamu capek tapi kamu gak pernah nunjukin itu ke aku, kamu yang selalu dukung aku dalam hal apapun, trimakasih, aku sayang kamu.

#Depok, 27 November 2019

sarahhermanto
Автор

"Dunia itu hanya tiga hari."
"Kemaren. yang tak terulang ceritanya."
"Besok. yang belum tentu menemuinya."
"Hari ini. Tempat menabung amalan kita."

korban_perasaan
Автор

Aku seorang free-thinker yg tinggal di negara Islam. Aku dibsarkan sbgai seorang kristian oleh ibuku dan bljar agama Islam di sekolah. Aku lbih tahu mengenai Islam dsbab hampir smua temanku Islam dan mreka ajarkan aku tentang Islam.

Tahun 2022, aku bertemu dengan seorang lelaki Islam yg mengajarkan ku tentang Islam. Aku bertekad jika benar dia jodohku maka, Islam itu adalah agama ku sesungguhnya. Dengan kata, "Aku ingin masuk Islam", dia menjawab dengan "Akan ku lamar kamu dan nikahkan kamu untuk membimbingmu." Ternyata, dia menungguku untuk membuka hatiku menerima Islam seblum menyatakan niatnya untuk menikah denganku.

Alhamdulilah, 2024, aku sebagai seorang muslim, dilamar dan bernikah dengan si dia.

viviennatasha
Автор

Aku jatuh cinta dengan seseorang yg menurutku tdk mngkn aku memilikinya. Tapi aku selalu berdoa aku mau dia. Ternyata diijabah masyaallah. Allah baik banget. Semoga bisa bersatu dipelaminan dan bersama till jannah

sudarmonopekalongan
Автор

Saya sadar komentar saya akan tenggelam suatu saat.
Tapi kalo kalian baca ini.
Hidup bahagia terus ya.

efildan
Автор

LDR TERRJAUH ADALAH,
AKU KE MASJID, DIA KE GEREJA :)

-LIWA 2019

f.mfatwanegara
Автор

kuharap dia membaca ini..
Note : 21 Desember 2023

tahun ini terasa berat buatku..
melepaskan org yg sdh memberikan banyak waktu tersenyum buat ku..
sekarang sudah tdk lagi ku temukan..
terkesan memaksa ketika aku berdoa ingin dia..
akhirnya, aku tdk ingin keadaanku sprti ini trs menjadi berantakan krna tiap waktu berdoa semoga dia bersama aku lagi..
kamu tenang ya..
saat ini aku sedang berusaha pelan pelan melepas..
mau setulus apapun aku, tetap kamu tdk akan mau dgn ku..
fine..aku akan melanjutkan kembali kehidupan ku dan mimpiku lagi..
sehat² kamu ya..

raenetta
Автор

Tentang cinta, ada sesuati yang sangat berarti dan penuh makna.

Bukan bagaimana kita selalu memilikinya, atau tentang seberapa lama kita bisa menghabiskan waktu dengannya.

Karna pada akhirnya kita hanya perlu bersyukur, pada setiap kesempatan yang ada.

Pada setiap waktu yang masih tersisa meski tidak selamanya, kitapun mungkin akan seperti itu.

Tentang cinta dari dua hal yang berbeda, yang sekuat apapun kita coba menyatukannya.

Tuhan selalu punya cara, melpas apa yang seharusnya terlepas.

Tentang dua hati, dua agama, dan satu cinta, yang di pisahkan oleh agama dan garis takdir yang berbeda 'YAITU KITA'

Tangerang Selatan
26 agustus 2016 - 11 mei 2019

rendyreynaldo
Автор

Ingat dengan mantan yg terpisahkan dengan perbedaan agama, Hehe.. Kami terpisahkan karena ortu dia menolak kami untuk menikah. Saya terus berusaha untuk menyakinkan ortunya namun sia2, 3 Tahun aku habiskan di karir hingga harus berangkat ke luar negeri bekerja dsna., tiba2 aku mendengar dia Leukimia dari Keluarganya, dan jantungku terasa berhenti. Dalam hati ku hanya ingin melihat dia bahagia, namun kabar tu pun benar. Orang tuanya meminta datang karena selalu menyebut nama ku dimasa Kritsinya. Aku meminta cuti dri kantor dan diizinkan. Seminggu Dimasa kritisnya dia hanya bilang " Jangan Marah sama Yang maha Kuasa kita tidak dapat mewujudkan janji impian hidup bahagia sampai maut memisahkan. Tapi aku bahagia saat ini kamu berada di sisiku ketika aku begini. Kamu akan menemukan orang yang lebih baik dari ku suatu saat nanti" Akhirnya dia meninggal. Terkadang Perbedaan itu indah dan menyakitkan, tapi dengan kejadian ini aku bisa mengambil hikmah dari semua kejadian ini. Aku yakin kamu sekarang sudah lebih bahagia disana, dari pada aku yang kamu tinggal dan harus melanjutkan hidup dengan kesepian tanpa mu. RIP sayang.. Cinta ku selalu ada pada Mu dan tak terlupakan.

rajeshirawan
Автор

Jebolan ajang pencarian bakat yang sukses karena suara dan skill, bukan karena sensasi dan modal fisik.. Sukses terus bro..

robbyanggara
Автор

Kumau dia
.
.
Insyaallah habis lebaran saya mau nikah selama pacaran kebanyakan di habiskan waktu buat kerja karna aku dan dia LDR sumantera dan jawa tapi jarak tidak menghalangi itu meskipun ketemu satu tahun paling 2 kli tapi kita saling percaya satu sama lain pas lebaran kemaren tunangan semoga lebaran ini di lancarkan niat ingin beribadah menikah setelah lebaran ini amin.
Doakan ya teman teman🙌

tamamyabdilah