Siap-Siap, Pensiunan PNS Akan Terima Rp 1 M

preview_player
Показать описание
TRIBUN-TIMUR.COM- Kabar gembira dari pemerintahan Jokowi - Maruf Amin, pensiunan PNS akan terima Rp 1 M.

Isi kantong PNS yang pensiun bakal makin tebal.

Pemerintah era Jokowi dan Maruf Amin sedang mewacanakan pemberian uang pensiun Rp 1 M.

Berniat mengubah skema dana pensiun bagi Pegawai Negeri Sipil ( PNS ).

Namun ternyata hingga kini belum juga kelar. Saat ini statusnya masih dalam kajian.

Rencananya, perubahan skema dana pensiun tersebut akan diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP).

Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Reformasi dan Birokrasi ( Menpan RB) Tjahjo Kumolo tengah mengkaji pemberian anggaran kepada Aparatur Aipil Negara ( ASN ) atau PNS yang memasuki masa pensiun senilai Rp 1 miliar.

Wacana tersebut sudah dikomunikasikannya dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Tjahjo Kumolo juga telah bertemu dengan pihak PT Bank Tabungan Negara (Persero) (BTN) terkait wacana ini.

"Kita kemarin juga sudah mengundang BTN. BTN clear bisa menggaji dan kami juga sudah meminta begitu ASN pensiun, minimal bisa dapat Rp 1 miliar. Bisa dihitung dengan baik," ujar Tjahjo Kumolo dalam forum diskusi di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Senin (17/2/2020).

Tjahjo Kumolo mengatakan, pemberian tersebut bertujuan meningkatkan kesejahteraan pensiunan ASN.

Sebab, menurut Tjahjo Kumolo, uang pensiun yang didapat para ASN belum sesuai dengan jabatan mereka terakhir.

Tjahjo Kumolo pun mengutarakan ide lainnya, yakni agar dana pensiunan yang tersimpan di PT Asabri (Persero) sebaiknya berpindah ke PT Taspen (Persero).

Terlebih, saat ini timbul polemik adanya dugaan 60 persen dana asuransi TNI-Polri hilang di PT Asabri.

"Kalau boleh Asabri pindah saja ke Taspen karena sekarang 60 persen menguap, uang TNI dan Polri. Saya kira itu contoh kecil yang harus ada konsolidasi," kata dia.

Di luar itu, Tjahjo Kumolo mengusulkan adanya tunjangan kinerja bagi ASN kendati saat ini sudah terdapat gaji ke-13 dan ke-14 dalam setahun.

Tjahjo Kumolo menyebut, Sri Mulyani setuju akan ide tersebut.

Bahkan, menurut dia, akuntabilitas masing-masing kementerian tengah dicek guna melaksanakan reformasi birokrasi.

"Ini sedang disesuaikan. Kalau semua bisa di atas 80 persen, kan lumayan karena ada daerah yang Rp 500.000 kenaikannya, ada yang Rp 5 juta kenaikannya. Saya kira ini penataan dalam konteks reformasi birokrasi," kata dia.(*)

#PNS #danapensiun #pensiunanPNS #ASN #1Miliar #Taspen #Asabri #TribunTimur
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Itulah Pejuang yang mau memikirkan kehidupan rakyat kecil. Kami para pensiunan sangat mendukung rencana Bapak MENPAN RB Tjahyo Kumolo. Semoga bapak selalu mendapar Rakhmat dan KasihNYA. Amin Amin, Amin !

suwartiniwarti
Автор

Berita-berita baik untuk salah satu mensejahterakanASN & PENSIUNAN , Para pensiunan semoga bisa di realidasikan tidak hanya sekedar diKaji dan Wanana orang-orang Pintar sajaaa.

kenthutsuyitno
Автор

Mohon dengan hormat tapi sangat, atas kebenaran berita ini. 🙏

endangkurdita
Автор

Yang terhormat bapak Presiden Republik Indonesia. Tolong memperhatikan dan menjawab harapan kami Pensiunan PNS untuk menerima Uang Pesangon 1M.,

hennymargaretpaisei
Автор

Ya Allah mohon bpk Jokowi & bu menkeu memberi kesejahteraan ke PNS & pensiun di thn 2023 Amiiin

suyantosuyanto
Автор

Semoga Informasi ini benar-benar di kabulkan, Tuhan dengarkan doa kamu biar benar dilaksanakan 🙏🙏🙏

rugunsimanjuntak
Автор

Semoga Ya Allah ... tlng pak Presiden thn 2020 ini ...utk byr hutang dan byr rmh ... 😢😢😢

AtikAtik-ffxh
Автор

pak Cahyo sya pensiunan tentara klu ini usulan pk cahyo terwujud kami sekeluarga termasuk pensiunan lainnya pasti dsn siap mendukung pk cahyo menjadi pemimpin Indonesia Aamiin 👍👍❤️❤️

macanputih
Автор

Tolonglah bpk ibu yg mengurusi pensiunan agar supaya pensiunan lama juga mendapat pesangon karena inilah yg sangat menderita sdh pensiun blm mempunyai rumah

tukinom.syahid
Автор

Trima kasih mudah-mudahan dapat tercapai biar semua ÀSN dan ABRI menikmati di masa tuanya.

danielmarey
Автор

Ibu/Bpk Mentri yg terhormat, , , kami ASN wilayah timor (kupang)kami sangat sangat berharap pensiun kami diganti dg pesangon walaupun pensiun yg seharusnya dibayar tiap buln tu hilang, alasanya setelah kami pensiun pesangon itu bisa jadi modal usaha atau membeli tanah (rumah)

veckycoumans
Автор

untuk pensiunan PNS yg lama juga perlu di perhatikan, kasian udh lama mengabdi jd gigit jari tidak mendapatkan tambahan bantuan🙏

rohmat_yn
Автор

Banyak pensiunan PNS yg sdh udzur kini tak berdaya karena selama ini tdk ada kenaikan gaji, apalagi tunjangan saat aktif dalam tugasnya sebelum purna tugas berakhir, lantas sampai kpn lagi ya para pensiunan ini disejahterakan...mengingat kenaikan harga barang naik selama ini, tolong bpk Jokowi bs membantu meringankan penderitaan kami ini, krn kami bukan koruptor sepanjang kita msh ber dinas di pemerintahan.

erfisetiono
Автор

Amin amin ya allah. Gaji pensiunan kami memang sebaiknya diamprah sekali gus . Karena selama ini gaji pensiunan kami jadi ajang korupsi saja. Semoga orang orang yg memakan hak kami selama ini dari mulai thn 1979 diampuni allah . Amin amin ya rabbal alamin

aiceenak
Автор

semoga uang pensijnan 1 M dapat direalisasikan bulan maret mendatang

ratnajayanyurlembang
Автор

Tolonglah kepada pejabat tinggi Negara, agar bisa pns merasa bahagia, karena para pensiunan bisa memfungsikan dengan baik.biar sejahtera hidup orang yg sdh ujur ini.

rehulinasembiring
Автор

Assalamualaikum jgn janji2 aja kalau benar2 Alhamdulillah saya bisa kumpul untuk menunaikan ibadah haji

cutsyarifah
Автор

Saya pensiunan PNS lama dan saya sangat setuju sekali pensiunan PNS mendpt pesangon 1 Milyard agar dpt untuk moal usaha dan pensiunan PNS BS hidup sejahtera, semoga segera terealisasikan di Januari 2025 oleh presiden terpilih terima kasih.

Muhadi-euzl
Автор

Saya sudah belasan th pensiun umur 76 selepas pensiun saya mengurus pon pest kecil yg anak santrinya terdir dari yatim/ piatu...sdh 15 th ada41 orang yg mondok. dan 68 santri kalong...selama ini danalah ygjadi masalah sehingga tak heranpensiun yg relatif sedikit itu barokah, ( maafsekalibkn riya)sebagian dipakai menutupi keb oprasional kalau berita ini benar syukur kalau bkn tak apa" mdh"an selalu ada jalan rizki yg halal...kpd rekan para pensiunyg sdh nenek" & kakek" seusia saya mari kita bersabar dan jangan sia" dlm penantian... maafkan saya ikut nimbrung

tinrahmatin
Автор

Semoga berita ini benar dan bisa terwujud! Agar para Pensiunan PNS bisa Produktif dan Membuka Usaha utk Memperluas lapangan Kerja? Amin! Alhamdulillah!

andinasir