Rapat Perdana dengan Komisi I DPR RI, Prabowo Didampingi Sekira 50 Pejabat Kemenhan

preview_player
Показать описание


TRIBUN-VIDEO.COM - Tanah Abang, Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto menghadiri rapat kerja bersama Komisi I DPR RI, di Gedung DPR, Jalan Gatot Subroto, Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (11/11/2019).

Pantauan Warta Kota, Prabowo tiba sekira pukul 11.04. Ia mengenakan kemeja putih dibalut jas hitam dan dasi merah.

Ia didampingi oleh Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Sakti Wahyu Trenggono. Termasuk sekira 50 pejabat dari Kementerian Pertahanan lainnya.

Rapat dimulai sekira pukul 11.18. Diawali dengan perkenalan oleh seluruh anggota Komisi I DPR RI. Dimana rapat dipimpin oleh Ketua Komisi I, Meutya Hafid.

Sementara, Prabowo menyebut, bahwa dirinya yang baru dilantik oleh Presiden Joko Widodo itu, hadir dalam rapat untuk saling mengenal terlebih dahulu.

"Saya kira ini kan lebih bersifat perkenalan. Saya kan baru 18 hari (menjadi Menhan), ini hari ke 19. Wamen baru 17 hari. Kami masih belajar masalah. Kita sedang belajar, mengumpulkan keterangan semuanya, supaya dapat gambaran yang jelas," kata Prabowo sebelum masuk ke dalam ruang rapat tersebut.

Intinya, lanjut Prabowo, rapat itu untuk saling mengenal. Agar nantinya kerjasama dengan Komisi I terjalin dengan baik.

"DPR RI juga baru dilantik. Banyak anggota baru juga. Intinya saling mengenal, saling menyampaikan wawasan dulu. Tentunya akan lebih erat lagi kerjasamanya," katanya.(*)
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

ADIAN SAMA EFENDI JANGAN SURUH MASUK PAK

cantikmanis
Автор

Kami, org" pendukung Jokowi percaya dgn langkahnya Jokowi. Kami semua berharap Jokowi-Prabowo bersatu membangun bangsa. Kami memandang dua"nya mulia. Jangan mmbesar"kan sanjungan pd salah satu. Yg penting kita lihat loyalitasnya pada negara, bisa mmbuat negara tenang, nyaman shg negara lain percaya mau inves di Indonesia dan membuka lap kerja agar anak cucu kita bahagia

retwinarti