Momen Anies Baswedan Takziah ke Rumah Pendukungnya yang Meninggal Dunia

preview_player
Показать описание
Prabunews - Calon presiden nomor urut 01, Anies Baswedan bertakziah ke rumah salah satu pendukungnya yang meninggal dunia saat menghadiri acara kampanye akbar yang digelar di Jakarta International Stadium (JIS).

Momen ini salah satunya dapat dilihat melalui unggahan akun X @/Mdy_Asmara1701. Terlihat detik-detik ketika Anies Baswedan tiba di rumah duka bersama rombongannya.

Mengenakan pakaian berwarna gelap lengkap dengan peci, salah satu kandidat calon presiden di Pilpres 2024 itu terlihat langsung menyalami keluarga dari pendukungnya yang meninggal dunia.

Cukup lama mantan gubernur DKI Jakarta ini berjabat tangan dengan seorang wanita paruh baya yang merupakan dari keluarga pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

Dalam unggahan ini, juga tampak foto Anies Baswedan bersama keluarga besar dari pendukungnya yang meninggal dunia saat mengikuti acara kampanye akbarnya.

#prabunews #beritanasional #viralvideo #viral #aniesbaswedan #takziah
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Sebelum Pencoblosan, , ekspresinya B aja g sedih

ZulaikhaYusuf-gtxu
Автор

Awas Buzzer bekicot berkeliaran.

Respect, , takziah orang no 1 di Indonesia. Dulu 2019 banyak yg mati di jakarta di sekitar bawaslu demi bela wowo. Lah wowo gak ada tindakan seperti ini. Cari jalan biar jadi menhan. Lumayan katanya. 😂😂😂

azrilrps
Автор

Ini sih krn belum jd presiden aja mau nyelawat apa klau sdh jd presiden dia mau nyelawat ke simpatisan nya yg meninggal...😂😂😂😂

meidysimatupang