Belajar Bersama Alila 'Istiqomah Berhijab Syar'i 2'

preview_player
Показать описание
Assalamu'alaykum #Lovalila 😘
.
Nah, tema hari ini spesial banget buat akhwat-akhwat yang mungkin belum yakin atau belum teguh banget dalam berhijab. kita akan ngebahas tentang #IstiqomahBerhijabSyari . yang berhijab banyak, namun Yang istiqomah itu susah. Maka Dari itu dengan tema Ini, Alila berharap dapat membentuk keyakinan dan kecintaan kita terhadap hijab syar'i yang sesuai dengan syariat islam.

------------

Dear shalihat, seorang wanita itu begitu besar fitnahnya. Karena Allah menganugerahkan begitu banyak keindahan yang melekat pada diri kita.
.
Oleh karena itu syaithan akan terus memerhatikan kita ketika keluar dari rumah. Berbagai macam cara shaithan keluarkan, agar banyaknya godaan tertuju pada kita. Khususnya godaan yang berasal dari kaum lelaki. Karena sudah menjadi fitrahnya lelaki pula, ingin menikmati keindahan wanita.
.
Oleh karena itu islam datang dengan solusi mutakhirnya. Yaitu, mewajibkan muslimah untuk mengenakan pakaian syar'inya dan tidak berdandan berlebihan yang akan mengundang perhatian.
.
Lalu masihkah, kita membiarkan diri ini secara mudah dinikmati oleh orang diluaran sana? Masih relakah, setiap perjalanan hidup kita digiring oleh petunjuk syaithan?
.
Yuk hijrahkan diri, dengan mulai berhijab syar'i

----------------------

Siapa bilang hijab syari hanya dikenakan saat acara keagamaan saja?
.
Hmm.. Dear.. Yuk kita ulang lagi, untuk apa sebenarnya Allah memerintahkan kita berhijab?
Agar kita tidak diganggu.
Diganggu oleh siapa?
Oleh laki-laki yang bukan mahram kita
Lalu kenapa make yang syar'i dan yang sederhana hanya dipakai ke pengajian saja? Padahal di pengajian isinya akhwat semua 😅
.
Diluar sana kenapa lebih seneng pake hijab yang gaya gaya? Padahal justru di luar sana yang seharusnya disederhanakan. Agar kita tidak menjadi penarik perhatian bagi laki-laki
.
Lagipula, Allah memeritahkan hijab ya memang yang syar'i. Gamis yang longgar, khimar menutup dada, tidak terawang, dan sederhana. Dan Allah memerintahkan kita untuk memakainya setiap keluar rumah dan di depan yang bukan mahram kita
.
Jadi jelas ya dear.. Saat kita ke Mall, ke pasar, ke kafe, atau main sama temen, pakaian syar'i bukan suatu hal yang aneh. Apalagi di-blacklist karena takut kelihatan ga modis. Justru kita harus bangga dong memakai itu kemana saja, karena ini adalah wujud ketaatatan yang memuliakan. Karena, Allah memerintahkan kita memakainya kapan saja dan dimana saja 😊
.
#IstiqomahBerhijabSyari

-------------------

Dear dimana saja sih wanita harus berhijab syar'i?
.
Alhamdulillah islam adalah agama yang sangat menjaga dan memuliakan wanita. Karenanya, dalam islam, kehidupan wanita terbagi dua menurut tempatnya.
Yaitu kehidupan umum (hayatul 'am) dan kehidupan khusus (hayatul khosh)
.
Yang pertama kehidupan khusus (hayatul khas) adalah tempat wanita beraktivitas yang biasanya bersama para mahramnya, atau bersama-sama wanita muslimah lainnya, seperti rumah dan kos
.
shalihah.. saat berada di rumah, ketika melakukan aktivitas yang biasa dia lakukan, tentu wanita muslimah tidak perlu menutup aurat dengan pakaian lengkapnya sebagaimana keluar rumah
.
Karena Allah membolehkan mahram wanita itu untuk melihat bagian tubuh wanita sampai batas perhiasan
Atau bagian tubuh yang merupakan anggota wudhu
.
Yang kedua, kehidupan umum (Hayatul 'am). Selain beraktivitas di kehidupan khusus, tentu wanita juga tidak bisa menghindarkan dirinya untuk beraktivitas di kehidupan umum atau di tempat-tempat umum yang mengharuskan kita bertemu dan berinteraksi dengan lelaki asing nonmahram. Nah, pada kehidupan ini wanita di perintahkan untuk mengenakan jilbab secara lengkap
.
Dear semoga apa yang Alila sampaikan menjadi pengingat untuk kita para muslimah agar tetap istiqomah dalam berhijab syari. Mengenal tempat, dimana saja kita harus berhijab syar'i. Dan di depan siapa saja harus berhijab syar'i 😇
karena dengan berhijab syar'i adalah tanda sayang nya kita kepada Allah SWT untuk mengikuti perintah Allah.

------------

Assalamu'alaikum #lovalila, adakah non-mahrom yang bertamu hari ini? Hayooo, hijab syar'inya jangan sampai lupa dipake ya dear
.
Jangan sampai walaupun berada dirumah, kita melalaikan untuk berhijab syar'i ketika ada non-mahrom yang datang. Karena, meski rumah adalah hayatul khos/wilayah khusus bagi wanita, tetap saja tidak menggugurkan kewajiban kita untuk menjaga aurat dari non-mahram
.
Contohnya saja, ketika ada saudara ipar, sepupu, tukang galon, mungkin jika punya pembantu laki-laki, dan sederetan non mahrom lainnya yang biasa berada di rumah kita. Mungkin itu terasa sangat sulit dan menyusahkan sekali. Tapi disitulah, Allah akan melihat usaha kita
.
Tak apa ribet dan susah didunia. Gunakanlah rasa sabar kita sebanyak-banyaknya, selagi rasa sabar itu masih bisa kita gunakan. Jika sudah azab neraka menimpa, jangankan rasa sabar jeritan mohon ampun pun sudah tak ada guna 😢
.
#IstiqomahBerhijabSyari
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Inget banget pertama kali pakai hijab syari..
Org2 seperti memandang kita aneh sok suci ..
Itulah rasa yg ditimbulkan oleh setan yg tdk ingin kita hijrah menjadi lebih baik lagii...
Kita hrs bisa mengalahkannya...
Lama2 kita akan nyaman n kalau tdk syari pasti di hati akan timbul rasa tdk nyaman..
Semangaat.. semoga Allah mudahkan.. aamiin

rosadyah
Автор

masih belajar utuk menerapkannya drmh, , , krn orng sekitar aku kurang mendukung utk menerapkannya.terutama pk kaos kaki.

fitriyanti
Автор

Terimakasih kepada Hijab Alila yang selalu memotivasi kami terutama saya yang masih belajar tentang Islam dan cara berpakaian syar'i dan cara dakwah yang seperti inilah yang sangat mudah dicerna oleh saya dan juga muslimah2 lainnya ..

Btw izin Share ya kak❤️

sisimeliana
Автор

Masyaallah semoga tetap istiqomah selalu berada di jalan allah☺

deapuspita
Автор

Terima kasih ya
Semoga gw dapat bini berhijab syar'i selalu. Emak, Bapak gw pasti bangga

flankerskioneniner
Автор

Barakallah alilaa.., jazakillah udah ngingetin😷🤧

nabilalarasati
Автор

Jazakillah Khayran katsiran Hijab Alila🙏🏻😊

nurdianadina
Автор

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuh
Syukron kak atas ilmunya 🙏🏻🌹

Afwan kak mau tanya seorang muslimah kan harus menutup auratnya agar terjagang, , , , sedangkan masih banyak yg belum menutup aurat seluruhnya seperti kaki yg kebanyakan masih belum tertutup, , bagaimana caranya menutup kaki dengan sempurna sedangkan ada kegiatan yg apa bilang menggunakannya belum mendukung/jika menggunakan nya dapat terjatuh/terpeleset🙏🏻🙏🏻🙏🏻


Tolong di jawab yaa kak🙏🏻afwan kalo pertanyaannya membingungkan😁🙏🏻🙏🏻
Syukron 🙏🏻

channelsyahais
Автор

Masyaallah ukhti... Ukhti nama khimarnya apa ya? 🙏

lilisnurlaela
Автор

Kak kalau kita yang suka olahraga gmn imean olahraga nya yang outdoor

auliazahra
Автор

Kak aku pingin beli jilbab Alila, masyaallah cantik sekali, biar aku bisa Istiqomah berpakaian syar'i

yezaayupratiwi
Автор

Assalamu'alaikum
Oh ya kak di depan ayah atau kakak laki-laki memang tidak apa ya nampak aurat wudhu
Seperti rambut atau sebagainya?
Afwan 🙏

afnicha
Автор

Dirmh aku susah kk, minimal aku pake hijab aja soalnya campur serumah sm iparnya bunda. Skrg aja perubahan aku keluar pakai kaus kaki dibilang lebay, apalagi dirmh :((( Gimana ya kk? Kadang juga aku lagi nyapu tiba2 tukang galon main masuk aja tanpa bilang assalamu'alaikum, ya aku lansung kabur kekamar, aku ngerasa marah bgt sm diri aku tapi mau pakai jilbab skrg ayah sm bunda udh maklum, kalau pake kaos kaki aku mungkin dibilang terlalu lebay :(((

bila
Автор

Assalamu'alaikum

Mau tanya mihnah itu apakah seperti daster?

lovybrilianaaltoof
Автор

video ini kalo di afghanistan masih dianggap begajulan..

kayakiye
Автор

Harus berhijab syar'i kak? Kalo biasa aja gimana?

meli-hxgf