filmov
tv
Cara Menulis Daftar Pustaka & Kutipan
![preview_player](https://i.ytimg.com/vi/KIN8A2sT1EM/maxresdefault.jpg)
Показать описание
Assalamualaikum Sahabat Galeri Bahasa,
Salam sejahtera utuk kita semua, semoga kita tetap diberikan Kesehatan serta tetap semangat belajar di manapun, kapanpun dan bagaimanapun. Sahabat, pernahkah kalian mendengar istilah plagiat? Plagiat adalah pengambilan karangan atau pendapat orang lain dan menjadikannya seolah-olah karangan sendiri. Hal ini bisa terjadi karena penulis tidak mencantumkan sumber asli dari bahan tulisan yang dibuatnya.
Dalam dunia sekolah pun, kita bisa saja terjebak dalam keadaan ini jika tidak mampu menuliskan sumber referensi dari makalah yang dibuat dengan baik dan benar. Jadi, wajib untuk kita menelaah betul-betul sumber referensi dari karya tulis kita dan menuliskan semua sumber referensi yang kita pakai saat membuat karya tulis. Caranya, adalah dengan menuliskan #Kutipan dan #DaftarPustaka dengan benar. Walaupun terkesan mudah, nyatanya masih banyak yang kesulitan menerapkan penulisan daftar Pustaka dan kutipan yang benar. Apakah kamu salah satunya?
Ya, menulis kutipan dan daftar pustaka memang bukanlah sesuatu yang mudah apalagi jika belum pernah mencobanya sama sekali. Banyaknya aturan kadang malah membuat orang semakin bingung tentang cara penulisannya. Namun, kalau kita tidak menulis sumber dengan benar, maka karya kita bisa terdeteksi sebagai plagiat. Jadi mau tidak mau, kita harus benar-benar teliti tentang hal satu ini. Sudah siap belajar? simak video ini sampai selesai, jangan lupa untuk mencatat dan membuat peta konsep.
Referensi dalam #karyatulisilmiah akan berdampak pada kredibilitas karya itu sendiri. Oleh sebab itu, pemilihan serta penulisan kutipan dan daftar pustaka yang tepat menjadi sangat penting. Ada beberapa jenis gaya penulisan referensi, yaitu APA (American Pshycological Association) MLA (Modern Language Association), dan Harvard. Ketiga jenis gaya tersebut sering dipakai dalam perguruan tinggi. Namun untuk tingkat Sekolah menengah atas biasanya yang dipelajari adalah dasar-dasar penulisan rujukan sesuai buku ajar tingkat SMA dari kemdikbud.
Walaupun masing-masing gaya memliki perbedaan teknis penulisan, namun semuanya memiliki kesamaan tujuan penulisan referensi. Yaitu: Agar memperkuat teori dan argumentasi, menghindari plagiarisme, menghargai karya orang lain, dan memberikan informasi kepada pembaca.
Pada materi ini, kita akan belajar bersama teknik penulisan kutipan dan daftar pustaka yang sering dibahas dalam modul pembelajaran tingkat SMA.
Simak sampai selesai ya. Jika kalian sepakat video ini bermanfaat, silakan sukai dan bagikan video ini agar lebih banyak teman-temanmu yang merasakan manfaat dari channel sederhana ini.
Tetap sehat,
Tetap semangat,
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Salam sejahtera utuk kita semua, semoga kita tetap diberikan Kesehatan serta tetap semangat belajar di manapun, kapanpun dan bagaimanapun. Sahabat, pernahkah kalian mendengar istilah plagiat? Plagiat adalah pengambilan karangan atau pendapat orang lain dan menjadikannya seolah-olah karangan sendiri. Hal ini bisa terjadi karena penulis tidak mencantumkan sumber asli dari bahan tulisan yang dibuatnya.
Dalam dunia sekolah pun, kita bisa saja terjebak dalam keadaan ini jika tidak mampu menuliskan sumber referensi dari makalah yang dibuat dengan baik dan benar. Jadi, wajib untuk kita menelaah betul-betul sumber referensi dari karya tulis kita dan menuliskan semua sumber referensi yang kita pakai saat membuat karya tulis. Caranya, adalah dengan menuliskan #Kutipan dan #DaftarPustaka dengan benar. Walaupun terkesan mudah, nyatanya masih banyak yang kesulitan menerapkan penulisan daftar Pustaka dan kutipan yang benar. Apakah kamu salah satunya?
Ya, menulis kutipan dan daftar pustaka memang bukanlah sesuatu yang mudah apalagi jika belum pernah mencobanya sama sekali. Banyaknya aturan kadang malah membuat orang semakin bingung tentang cara penulisannya. Namun, kalau kita tidak menulis sumber dengan benar, maka karya kita bisa terdeteksi sebagai plagiat. Jadi mau tidak mau, kita harus benar-benar teliti tentang hal satu ini. Sudah siap belajar? simak video ini sampai selesai, jangan lupa untuk mencatat dan membuat peta konsep.
Referensi dalam #karyatulisilmiah akan berdampak pada kredibilitas karya itu sendiri. Oleh sebab itu, pemilihan serta penulisan kutipan dan daftar pustaka yang tepat menjadi sangat penting. Ada beberapa jenis gaya penulisan referensi, yaitu APA (American Pshycological Association) MLA (Modern Language Association), dan Harvard. Ketiga jenis gaya tersebut sering dipakai dalam perguruan tinggi. Namun untuk tingkat Sekolah menengah atas biasanya yang dipelajari adalah dasar-dasar penulisan rujukan sesuai buku ajar tingkat SMA dari kemdikbud.
Walaupun masing-masing gaya memliki perbedaan teknis penulisan, namun semuanya memiliki kesamaan tujuan penulisan referensi. Yaitu: Agar memperkuat teori dan argumentasi, menghindari plagiarisme, menghargai karya orang lain, dan memberikan informasi kepada pembaca.
Pada materi ini, kita akan belajar bersama teknik penulisan kutipan dan daftar pustaka yang sering dibahas dalam modul pembelajaran tingkat SMA.
Simak sampai selesai ya. Jika kalian sepakat video ini bermanfaat, silakan sukai dan bagikan video ini agar lebih banyak teman-temanmu yang merasakan manfaat dari channel sederhana ini.
Tetap sehat,
Tetap semangat,
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Комментарии