Kapolres Nagekeo Tak hanya Viral Tancapkan Sangkur di Depan Warga, Berikut Sederet Kasus AKBP Yudha

preview_player
Показать описание
TRIBUN-VIDEO.COM - Sosok AKBP Yudha Pranata Kapolres Nagekeo, NTT, belakangan menjadi sorotan.

Videonya yang menancapkan sangkur di atas meja saat berdialog dan bertemu dengan warga pemilik tanah di titik nol Waduk Lambo tengah menjadi perbincangan.

Aksi AKBP Yudha Pranata ini sebagai bentuk intimidasii kepada warga agar melepaskan lahan mereka untuk dijadikan waduk.

Video aksi intimidasi AKBP Yudha Pranata ini viral di media sosial.

Dalam rekaman video, tampak AKBP Yudha Pranata berdialog dengan masyarakat pemilik lahan di proyek di lokasi titik nol Waduk Lambo, Desa Labolewa, Kecamatan Aesesa Selatan, Kabupaten Nagekeo.

AKBP Yudha lalu mengeluarkan sangkur dari pinggang kirinya sambil berdiri dan menancapkan sangkur di atas meja.

Perbuatan tak terpuji AKBP Yudha Pranata ini membuat warga yang hadir dan tokoh masyarakat diam.

Aksi AKBP Yudha ini dilakukan untuk mengancam warga yang belum menyerahkan tanah kepada pemerintah untuk membangun Waduk Lambo.

Yudha seakan memberikan peringatan keras dengan cara menancapkan sangkur di meja.

Dalam narasi di video disebutkan AKBP Yudha memimpin langsung anggotanya dalam mediasi dengan warga yang menutup akses jalan di titik nol Waduk Lambo.

Tampak hadir keluarga besar dari Desa Ulupulu dan wakil keluarga besar Suku Kawa.

Ternyata aksi bengalnya itu bukan sekali saja dilakukan AKBP Yudha Pranata.

AKBP Yudha Pranata mengancam akan mematahkan rahang Patrick Djawa dan memasukkannya ke sampah, karena kritikan Patrick Djawa.

Selain itu, AKBP Yudha Pranata juga diduga telah melakukan penggelapan barang bukti solar atau BBM sebanyak enam drum plastik atau sekitar 1.200 liter BBM.

Karena semua aksinya itu AKBP Yudha Pranata diadukan ke Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Mabes Polri terkait dugaan penyalahgunaan wewenang dan pengancaman dengan kekerasan.

Pengaduan diterima dengan nomor SPSP2/002294/IV/2023/Bagyanduan tertanggal 27 April 2023.

Pengaduan kepada Kepala Divisi Propam Polri itu dibuat oleh pelapor atas nama Yohanes Blasius Doy bersama Petrus Selestinus.

Host: Yustina Kartika
VP: Yohanes Anton

#beritaterbaru #beritaterkini #beritaviral #live #breakingnews
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Bagus ini contoh seorang aparat negara yg di perlihatkan sama masyarakat inikah contoh ygbagus mungkin pendidikan kepolisian memang begitu

mariantoyotok
Автор

Ya.mintak di priksa di proses nih.pasti dapat.yg sombong.

syarifahbalqis
Автор

Langsung copot pak Kapolri demi Marwah institusi kepolisian...mau apa pun pangkat nya seorang polisi adalah pelindung dan pengayom masyarakat....dan oknum polisi seperti bapak ini hanya akan meluntur kan citra kepolisian yg sekarang sudah mulai dipercaya masyarakat

ArkanFikri-swrp
Автор

Semua kepolisian yg sudah tdk punya hormat hdp masyarakat MUTASIKAN KE PAPUA BAGIAN PELOSOK.
Apakah tdk cukup kasus sambo akan bukti kejelekan oknum oknum di tubuh kepolisian ???.
Negara semakin tua watak manusia semakin bobrok dan kebobrokan inilah sampah masyarakat dan Negara.
P E C A juga kok...

marphinrajagukguk
Автор

Br jg jd KAPOLRES sdh ky gt amat bung
Attitude mu

MENYEDIHKAN

mdfayslacox
Автор

Mohon pecat pengayom masyarakat yg arogan ini....

alfredchannel
Автор

susa kalo sdh disorong pake duit ngk bakal ada keadilan

boysumatera
Автор

Ini lagi ini lagi... Sifat arogan sombong mentang2 sangat melekat.. Sambo2 lain muncul...mirisss

yudhilasso
Автор

Menakutkan.... diberi wewenang untuk memegang senjata, malah dibuat nakut²i warga 😔

Qiuqiu
Автор

udah ampun ya ngeliat kelakuan2 polisi.

rizwan
Автор

Apakah Negara mendidik Polisi menjadi seorang Kapolres harus bersikap begini kepada Rakyat? Apakah ini hasilnya?
Tidak pantas begitu gayamu woi Kapolres!! Macam Preman dan tidak berpendidikan!
Sungguh mengerikan.. Pidanakan Aja Sampah macam si AKBP oknum Kapolres ini! Kelakuan Polisi satu ini sangat² menyakiti hati rakyat, gayanya sombong, dan sikapnya tidak pantas jadi tauladan kamtibmas, dia tidak bisa berpikir jernih untuk bersikap sebagai Aparatur Pengayom Masyarakat, usut tuntas

BINTANDIRTBIKECHANNEL
Автор

Jujur sja deh, sebetulnya ada gak dih polisi yg bener????

harisasongko
Автор

POLISI YANG MELANGGAR, JANGAN DI NONJOBKAN, JANGAN DIMUTASI.

TIDAK ADA EFEK JERA & CONTOH BAGI YANG LAIN.

LANGSUNG PECAT SAJA...!!!!

PECAT.
PECAT.

GhanyAbbas-srrm
Автор

Pendidikan karakter harus diperbaiki. Mental nya belum beres. Perlu di didik lagi.

CahisoArngan-rbjv
Автор

Biasa itu... Dah sering nindas2 rakyat tak mampu.... Rakyat gak dibantai oleh Mrk daha dah syukur. .

atongdota
Автор

Tanpa seragam bapak tdk mungkin tdk akan punya nyali

uncalm-ztsj
Автор

Itu bentuk komitmen. Jangan mengada ngada berita. Kalau liat video panjang nya . Beliau rela berkorban demi masyarakat

robyextrime
Автор

Kami aparat tidak bisa menghalangi masyarakat meminta haknya itu hak masyarakat tapi sangkur di tancapkan Ketika sedang berbicara seperti itu..
Tindakan dan ucapan bertolak belakang..
Ini seperti preman yg malak dulu di terminal.
Bang saya hanya minta sedekahnya tapi pisau sudah menempel di punggung 😅

iryandiputra
Автор

Jangan lupa video fullnya, diupload juga ❤❤❤

video_polisi
Автор

Kesombongan karna kekuasaan cuma sepintas. Ada waktu Tuhan tentukan untuk di harcurkan.

setpakasipakasi