filmov
tv
Tangisan Sudirman Pecah saat Hadiri Pemakaman Ibunya | News Flash
Показать описание
Sudirman tiba di rumahnya sekitar pukul 09.45 WIB. Ia dibawa menggunakan mobil milik Lembaga Pemasyarakatan Kelas 1 Cirebon dengan pengawalan ketat dari petugas lapas dan anggota polisi bersenjata laras panjang, serta didampingi anggota tim kuasa hukumnya, Titin Prialiant dan Wiwik. Tangis sanak keluarga dan kerabat pun tak terbendung saat Sudirman memeluk jenazah ibunya pada Jumat (6/12/2024)
Menurut salah satu anggota tim kuasa hukumnya, Titin Prialiant, Sudirman baru mengetahui ibunya meninggal dunia pada Jumat pagi sekitar pukul 08.00 WIB saat dirinya menelpon keluarga melalui warung telekomunikasi khusus yang ada di lapas. Dengan kedua tangan yang diborgol, Sudirman hanya bisa menangis saat jenazah ibunya dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Ki Gede Malang Sari, Jalan Saladara, RT 04, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.
Kuasa Hukum Sudirman Sairoh, ibunda Sudirman, meninggal dunia pada Kamis di malam sekitar pukul 20.00 WIB karena sakit. Ia sempat dirawat selama sehari di Rumah Sakit Medimas dan dirujuk ke Rumah Sakit Daerah Gunung Jati. Terakhir kali Sudirman bertemu dengan sang ibu adalah pada saat hari ulang tahunnya, yakni pada Rabu, 20 November 2024 lalu. Saat itu, seluruh keluarga Sudirman membesuknya di Lapas Kelas 1 Cirebon. PWHY
Dapatkan sajian berita dan liputan langsung peristiwa terkini secara cepat dan akurat di:
Jangan lewatkan juga berbagai program talk show yang mengupas berbagai masalah yang tengah hangat di masyarakat, baik di bidang sosial, ekonomi, hingga dunia hukum dan politik. Semuanya dikemas secara apik, mendalam, menyentuh dan tetap kritis.
#terpidanakasusvina #sudirman #cirebon
Комментарии