“Bibit Indonesia Muncul di Majapahit” - Herald van der Linde | Endgame #203

preview_player
Показать описание
Endgame Goes to Campus!
Gamechangers di Pekanbaru, Samarinda, Semarang, dan Bogor, bisa cek:

-----------
“…Majapahit adalah negeri di mana amnesia bertakhta; para penguasanya telah melupakan pelajaran-pelajaran dari masa lampau.” Begitu gurat penulis dan ekonom Herald van der Linde dalam bukunya, ‘Majapahit: Intrigue, Betrayal and War in Indonesia’s Greatest Empire’ (2024, pp 231).

Dalam percakapan ini, Herald dan Gita membahas hikmah yang bisa kita petik dari kelahiran, kejayaan, dan keruntuhan Kerajaan Majapahit — agar amnesia sejarah tidak lagi menjangkit pikiran bangsa kita.

Herald dan Gita mengangkat: 1) peran penting Kertanegara (Raja Singasari) dalam membangun ‘fondasi’ Majapahit, 2) dahsyatnya pengaruh sosok perempuan dalam menggiring kerajaan Majapahit ke era kesuksesan, 3) tiga hipotesis yang meredupkan peradaban tersebut.

#Endgame #GitaWirjawan #HeraldvanderLinde

-----------
Gabung Langganan Channel Endgame
agar kami dapat terus memberikan konten yang berkualitas:

-----------
Jelajahi dan diskusikan lebih lanjut episode ini di

-----------
Untuk ajakan kolaborasi dan kerja sama, hubungi kami di sini:

-----------
Selengkapnya
0:00:00 - Intro
0:01:26 - Ekonom yang menulis sejarah Majapahit
0:20:14 - Ken Arok: Jelata jadi raja setengah dewa
0:23:44 - Ketika Nusantara melek geopolitik
0:33:57 - Gadjah Mada, kecerdikan, dan ambisinya
0:40:56 - Perempuan-perempuan perkasa
0:43:55 - Majapahit imperium Buddha atau Hindu?
0:47:53 - Hayam Wuruk: Pribadi, kepemimpinan, spiritualitas
0:53:47 - Tiga benih kehancuran
1:11:09 - Jadi pemimpin dunia, bukan penonton
1:16:13 - Mengapa kita mudah dipecah-belah?
1:28:32 - Belajar dari sejarah agar jadi negara maju
1:37:33 - Indonesia punya kebijaksanaan untuk dunia
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Sebagai alumni anak ips, entah kenapa saya merasa pendidikan sejarah khususnya sejarah indonesia itu masi sangat sempit untuk membahas sejarah panjang indonesia. Tidak heran banyak generasi kita masi kurang memahami sejarah apa lagi untuk menjadikan sejarah sebagai pelajaran yang berharga.

Fan-ustc
Автор

fakta bahwa tiktok, , dan video2 pendek di medsos itu merusak sensor otak generasi sekarang
mereka di ajarkan untuk berpikir pendek dan simpel sesuai tontonan mereka di medsos terutama video pendek

Songgo_Langit
Автор

Terima Kasih Mr.Herald, anda lebih Indonesia daripada sebagian besar orang Indonesia buku ini lahir dari kecintaan terhadap Indonesia, Kudos buat anda dan Pak Gita

bozyman
Автор

Orang Belanda seperti Herald sebagai narsum sangat unik, outsider yang netral, obyektif dalam research opini dan interpretasi atas sejarah Majapahit. Podcast yang mengedukasi sekali Pak Gita. Terima kasih utk wawasan dan insights yang cerdas dan berguna bagi bangsa dan peradaban di dunia.

alvinadianpriskila
Автор

Sebagai guru IPS di sekolah dan terkadang menyelipkan cerita-cerita sejarah masa silam seperti: kerajaan-kerajaan yang pernah berjaya di nusantara. Anak-anak pun antusias mendengarkan tapi memang sayang generasi sekarang minim literasi membacanya. Sy coba untuk umpan balik terhadap pemahaman dan pengetahuan mereka, ternyata mereka belum pernah sama sekali mendengar perjalanan cerita kerajaan di Nusantara. Teknologi semakin canggih tapi tidak berbarengan dengan cara berpikirnya, semoga literasi generasi semakin berkembang supaya bisa memahami tentang masa-masa nusantara pernah jaya. Sehingga bisa mengembalikan kejayaan pada masa itu kembali.

SWBuNovi
Автор

Dari segi kurikulum mata pelajaran sejarah yang saya pelajari dulu, kita masih banyak berorientasi ke penghafalan, seperti runtutan peristiwa (“apa” & “kapan”) dan lupa bertanya hal detail seperti “kenapa” “bagaimana”. Bahkan saya rasa ini mengakar ke mata pelajaran lainnya. Saya baru menyadari ini waktu beberapa kali bercerita dengan teman2 di Eropa Barat yg dengan detailnya bisa memberikan runtutan peristiwa kepemimpinan bangsa Roma DAN kenapa hal itu terjadi. Padahal kalo kita kaji lebih dalam, ada banyak sekali nilai2 penting dari sejarah kerajaan2 di nusantara yang bisa membantu membangun dan menguatkan identitas bangsa

brahmanda
Автор

Waktu saya masih SD, saya suka sekali pelajaran sejarah. Khususnya sejarah kerajaan di Indonesia. Sampai waktu itu saya hafal semua timeline dan apa yg terjadi dengan kerajaan di Indonesia. Sayangnya yg saya pelajari hanya sebatas apa yg ada di buku pelajaran dari sekolah. Singkat cerita waktu SMP & SMA saya tidak pernah dapat pelajaran sejarah kerajaan. Ilmu yg saya dapat dari SD akhirnya hilang karena tidak pernah di-recall.
Setelah dengar video ini, rasanya menumbuhkan kembali rasa ingin tau dengan sejarah kerajaan. Terima kasih Pak Herald, saya nanti pasti akan baca buku anda.

januarramadhan
Автор

Gue cuman berharap indonesia bisa punya film tentang kerajaan2 sejarah indonesia yang epic sehingga bisa dikenal seluruh dunia . Daripada kebanyakan film horror terus2 an . Bosen terlalu monoton 😂

munchkinlovers
Автор

Terima kasih Pak Gita,
benar-benar mencerahkan,
saya sebagai bangsa Indonesia, malu kenapa sejarah kita bisa diceritakan org luar dengan sangat jelas dan tersruktur.

mandustallo
Автор

Skrg sdh banyak ilmu di youtube, tinggal dengerin, lebih menyenangkan krn bisa sambil posisi tiduran😊, jaman sy beli mahal, caranya pergi ke perpustakaan, atau pergi ke gramed atau gunung agung, baca gratis sambil berdiri.

jabirkodir
Автор

aku suka pembawaannya sir Van Der Linde ini membahas sejarah kayak orang lagi bercerita. Sejarah bahasa inggrisnya 'history', you cannot spell them without 'story'

daffaadrian
Автор

Padahal kalo membahas kerajaan, ada satu kerajaan di Indonesia yang sangat hebat, yaitu kesultanan Buton, satu satunya wilayah NKRI yang sama sekali tidak pernah di jajah dan memiliki benteng terbesar di dunia, namun sangat di sayangkan, sejarah sehabat itu saja tidak pernah di ceritakan. Padahal itu bisa sebagai pembangkit nasionalisme masyarakat untuk semangat berjuang dan berdikari tanpa berharap bantuan bangsa manapun

ramzanakhmadovichkadyrov
Автор

Di era kerajaan Majapahit ketika masih dipimpin Gajahmada Majapahit masih sibuk untuk menyatukan Nusantara, disisi lain universitas Oxford sudah berdiri bahkan sebelum kerajaan Majapahit berdiri, dan di jaman itu orang2 di Inggris udah pada ngampus, dan sejarah mencatat negara sekecil Inggris menjadi bangsa penjajah dengan wilayah jajahannya yang luas dan bahasanya dipakai sebagai bahasa internasional, bahkan fakta Amerika serikat sekalipun adalah bekas jajahan Inggris, dan Inggris keluar sebagai pemenang perang dunia ke 2. Inggris bisa karna di topang oleh SDM yang berkualitas.
Oleh sebab itu Begitu pentingnya pendidikan bagi sebuah negara.

Deminiamendrofa-mokm
Автор

Baiknya, semua sekolah melakukan: 1. Pelarangan membawa & menggunakan HP u/ level SD. 2. Membatasi penggunaan HP di level SMP, hape dikumpumpulkan sebelum jam pelajaran pertama & diberika saat istirahat makan siang, diambil lagi & dikembalikan di jam pulang sekolah. 3. Boleh memakai hape di level SMA, disita dg tegas apabila ketahuan menggunakan di jam pelajaran. Hal ini juga melatih kesadaran & tanggung jawab agar saat level mahasiswa tidak kaku-kaku amat.


Sekolah harus tegas & mendidik. Guru2 cerdas difasilitasi seminar pendidikan di LN dan kembali dg kewajiban membagikan isi seminar kpd guru2 lain di sekolah.

Perubahan itu mudah. Sangat bisa dilakukan dan tidak mahal. Asal dilakukan bersama-sama.

Orang-orang elit takut sama Moel & zenderal. Kelas pekerja egois mikir diri sendiri & keluarga sendiri, tak ada kesadaran bernegara. Kelas miskin murah dibeli tak ada harga diri.

freshfinds
Автор

Trimakasih Pak Gita, rasabya mendapat energi untuk mewujudkan cita cita anak saya yg memilih menjqdi sejqrawan dan sekarang sedang menjalani pendidikan di Universitas Airlangga.

triagustiningsih
Автор

1:16:44 "Perbedaan Indonesia adalah sesuatu yang kuat jika disatukan dan itu juga jadi kelemahan jika itu tidak bisa disatukan"

(Herald Van der Linde - Kenapa Indonesia gampang di "devide et impera")

Makasih bang Herald, Respect 🫡🫚🌰🥥🧄🧅🌶️🍅

poseidon
Автор

Patih Gajah Mada pastilah orang cerdas dlm kisah saat beliau berguru dg gurunya dri Bali (Ki Hanuraga)Diajarkan seribu sekian ajian dlm artian itu hrs nghafal mantra yg jumlahnya ribuan, tentu dibutuhkan kecerdasan yg tinggi utk menguasainya.

plaki
Автор

Pak Gita, sebenarnya ada yang kurang dibahas dalam sejarah Indonesia. Di antaranya adalah Kemaharajaan Mdang Mataram. Kemaharajaan ini bahkan memiliki armada laut yang sangat kuat & dicatat oleh banyak bangsa-bangsa di luar asia tenggara. Kemaharajaan ini sangat ekspansionis hingga beberapa kali menginvasi Kerajaan Chenla (Pra-Khmer), Kerajaan Langaksuka (Dataran Genting), Kerajaan Champa (Vietnam Selatan) & bahkan tercatat dalam Prasasti Lempeng Tembaga di Pulau Luson Filipina. Menariknya, dalam Prasasti Lempeng Tembaga tersebut aksara yang digunakan adalah aksara Kawi (Aksara Jawa Kuno) & bahaa yang digunakan adalah campuran bahasa Melayu kuno (bahas Sriwijaya) & bahasa Kawi (bahasa Jawa kuno). Beberapa prasasti di masa Khmer, Langkasuka & Champa juga menjelaskan mengenai serangan-serangan armada laut kemaharajaan Mdang Mataram. Bahkan, raja pertama Khmer (Jayamarman II) dalam proklamasi kemerdekaannya juga menyinggung pembentukan kerajaan baru yang disebut Khmer yang merdeka dari kemaharajaan Jawa. Menariknya, Balaputradewa (Raja terbesar Sriwijaya) dalam diplomasinya dengan kerajaan Chola di India Selatan pun mengatasnamakan salah satu Raja dari Kemaharajaan Mdang Mataram ini. Raja tersebut bergelar Sri Maharaja Rakai Panangkaran Dyah Pancapana dan dijuluki sebagai Sailendrawangsatilaka (permata Wangsa Sailendra).

DonMuk
Автор

Gemar Membaca
Dapat membuka mata telinga hati dan pikiran seseorang dalam memahami isi dunia
Gemar Menulis
Bisa Membuat orang menjadi lebih bijaksana atau menjadi lebih jahat dengan tulisan nya tersebut

TedjoBaskoro
Автор

Banyak banget yg bisa dicatat di video ini, tapi salah satu gongnya yg sangat mind blowing buat saya tentang spekulasi pak Gita soal revolusi kognitif 1:50:57, manusia yg survive adalah manusia yg cerdas.

Nararyanab