🔴 Detik-detik & Kronologi Paspampres Amankan Ibu-ibu yang Nekat Lempar Presiden Jokowi Pakai Sendal

preview_player
Показать описание
Berikut detik-detik dan kronologi seorang wanita menyiramkan air mineral dan melemparkan sandal ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Insiden itu terjadi saat Presiden Jokowi menghadiri acara Rembuk Relawan Wali Kota Medan, Bobby Nasution, di Gedung Serba Guna, Deli Serdang, Sumatra Utara, Minggu (27/8/2023).

Belakangan diketahui wanita yang menyiram air mineral ke Jokowi itu bernama Roida Tampubolon.

Saat itu, Jokowi yang mengenakan baju putih lengan panjang menyapa ribuan relawan yang hadir dan meladeni foto bersama.

Tiba-tiba Roida Tampubolon yang mengenakan baju hitam merangsek di tengah kerumunan dan berupaya menerobos pengamanan untuk menemui Jokowi.

Roida Tampubolon lalu menyiramkan air mineral dan melempar sandal untuk menarik perhatian rombongan Presiden Jokowi.

Namun, air mineral tersebut ternyata sempat mengenai Paspampres.

Setelah itu, Paspampres membawa Roida Tampubolon menjauh dan memintanya tenang.

Selanjutnya, wanita itu malah telentang saat petugas mencoba menariknya.

Bahkan, Roida Tampubolon tetap berteriak guna menarik perhatian ribuan orang di Gedung Serba Guna.

Insiden tersebut tak diketahui oleh Presiden Jokowi yang tengah menyapa warga di seberang gedung.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, menjelaskan awalnya Paspampres melihat ada seorang perempuan paruh baya hendak menerobos barisan pengawalan Presiden Jokowi.

Kemudian wanita bernama Roida Tampubolon tersebut diamankan oleh Paspampres.

"Ibu tersebut kemudian diserahkan Paspampres ke Tim Tirai untuk ditenangkan, jangan mengganggu acara Pak Presiden."

Saat ditenangkan, wanita itu dibawa ke kursi di bagian belakang.

"Usai diamankan perempuan tersebut, Paspampres dan pengamanan lainnya fokus mengamankan kegiatan dihadiri Pak Presiden."

"Ketika itu relawan sangat banyak ingin mendekat dan bersalaman dengan Pak Jokowi," papar Hadi.

#TribunPontianakAwards2023 #KalbarMajuMenembusBatas
#KalbarMenembusBatas #TribunPontianakAwards #TribunPontianak15

Follow us:

Terima Kasih Telah Subscribe, Like, dan comment konten-konten menarik dari Kami.
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Baru x ini sepanjang sejarah negara ini, diduga senekat ini krn apa? Diduga karena ketidsk adilan dan sulitnya cari makan😢.

zulhamse
Автор

Ini mmalukn negara indo..kata negara indo ini aman..trnyata tidak..aduhai..

kinkin
Автор

Kali ini Paspampres kecolongan, sgt bhya skli utk pengawalan di masa mndtg, bygkan klu sandal itu bom, apalagi byk phk yg berambisi utk ambil alih pmrithn sbl hbs masa jbtan

MabusTracker