KOES PLUS - KEMBALI KE JAKARTA (1969)

preview_player
Показать описание
Kembali Ke Jakarta (Tonny Koeswoyo). Hampir semua penggemar Koes Plus tahu lagu ini, termasuk generasi paling baru sekalipun. Selain direkam di album pertama, lagu ini juga direkam ulang. Musik dan liriknya sederhana, hanya organ blocking, guitar strumming, bass pada chord root. Yang agak lain adalah fill in drum yang dinamis di setiap bridge. Lepas dari itu, rasa kepemilikan penduduk Jakarta sangat besar pada lagu ini. Setiap pulang dari bepergian ke luar kota, lagu ini adalah lagu yang paling sering dinyanyikan orang, sampai kini.
“Ke Jakarta aku kan kembali, walaupun apa yang kan terjadi.”
Masuk pada couplet kedua, ada kesalahan pada organ. Seharusnya F, Tonny masuk Dm. Anehnya, sang pemimpin yang ramah ini tidak memutuskan untuk ‘take’ ulang. Mungkin karena masih ‘masuk’ ? Bukankah kombinasi F dan Dm adalah F6 ? Mungkin juga sudah cape. Maklum, jaman itu, kalau ada satu yang salah, semua harus diulang, atau ada alasan estetika lainnya ?

Lagu Kembali Ke Jakarta ditempatkan pada peringkat ke-6 dalam daftar "150 Lagu Indonesia Terbaik" versi majalah Rolling Stone Indonesia yang diterbitkan pada edisi #56 bulan Desember 2009.

Album Dheg Dheg Plas ditempatkan pada peringkat ke-4 dalam daftar "150 Album Indonesia Terbaik" versi majalah Rolling Stone Indonesia yang diterbitkan pada edisi #32 bulan Desember 2007.

Judul Lagu : KEMBALI KE DJAKARTA
Karangan / Ciptaan : Tonny Koeswoyo
Dinyanyikan : Yon Koeswoyo, Tonny Koeswoyo
Volume / Album : Dheg Dheg Plas
Urutan lagu ke : ke 10
Dikeluarkan / Release : (Nov-69) MELODY RECORDS

LIRIK:

Disana rumahku
Dalam kabut biru
Hatiku sedih
Di hari minggu
Disana kasihku
Berdiri menunggu
Dibatas waktu
Yang tlah tertentu

Ke Jakarta aku kan kembali
Walaupun apa yang kan terjadi
Ke Jakarta aku kan kembali
Walaupun apa yang kan terjadi

Pernah kualami
Hidupku sendiri
Temanku pergi
Dan menjauhi
Ku sedih menanti
Ku harus mencari
Atau ku tiada
Dikenal lagi

Ke Jakarta aku kan kembali
Walaupun apa yang kan terjadi
Ke Jakarta aku kan kembali
Walaupun apa yang kan terjadi

Ke Jakarta
Ke Jakarta
Ke Jakarta
Ke Jakarta
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Apik tenan asik beneran, merdu suaranya enak kedengarannya, manis mempesona sangat mengesankan

pranowobaris
Автор

Waktu pertama denger lg ini aku lagi nginep di rumah nenek, sama sepupuku. Tahun 1969.

imamsyuhada
Автор

Ingat alm bapak saya kalau setiap pagi selalu karaoke lagu ini❤

novalcandrawijaya
Автор

Lagu yang luar biasa, , , lirik yang sederhana, , , tapi sungguh bermakna, , , Koes Plus is The Best, , , selalu dihatiku, , 👍🏽👍🏽🙏🙏 Mg 22112020.21.50.

sutrisnorembang
Автор

Ini lagu fenomenal karya maestro Tonny Koeswoyo 💓👍

panduprabu
Автор

sy th 69 blm lhr, tp wkt kecil dirmh kakek dgr lagu ini lwt radio dan di radio itu ada gmbar koes plus, msh ingat smpe skr

ryanocta
Автор

th 69 blm lahir, tpi dulu sering denger uwak sya puter ini lagu, , dan ada poster nya d rmh nenek sya...

TaufikHidayat-wilw
Автор

Saya kelahiran th 90an. Tapi suka lagu2 legend seperti koes plus

qchutzvikers
Автор

Lagu2 Lawas " The Best Of Koes Plus🤩 "sangat menghibur dan mrnyenagkan👍🙏

halalina
Автор

Nggoleki musuh😂😂😂
Matane!!!
Setiap warga negara punya hak atas Jakarta!!




Ibu negara,
Pancasila,
Dewi Tonny Koeswoyo Yani Soekarno🇮🇩
Blitar Patria

ugrasenaagustus
Автор

Lagu yg membawaku ke masa di SMA, dg sukadukanya masa remaja.

baysanusi
Автор

kuesplus is the best aku lhr60an hinggasaat ini lgu2 kp.msh enak didengar.

darmantodmk
Автор

*Group Band terfavourite Koes* *Bersaudara/ Plus no 1 seumur* *hidup*

ArjunaKelana
Автор

Inilah koes plus, tetep enak walaupun salah chord

firstname
Автор

Mengingatkan rumah kakek nenek, dapur yg reot dan halaman yg....
Ya Allah.... Gk kuat rasane... 😢😢😢

nyonyov
Автор

Lagu koesplus tetap asyik sampe kpnpun

saptatisuparnosapta
Автор

Kenangan nostalgia, jakarta tambah ruwet semoga jakarta sepeti jaman lagu ini ada😁😀

ahmadfauziofficial
Автор

ini lagu 1969 (tidak ada yok K ganti totok AR) musik masih slow (lebih menjiwai), lagu "ke jakarta" koes plus 1975 (ada yok K) aransemen musik rubah lebih cepat..

mr.wahedijr.
Автор

Koes plus sy semasa punya ph piringan hitam walaupun udah tiada musisinya tapi lagunya masih didengar smp sekarang

radenheri
Автор

inget almarhum papah yang selalu setel lagi koes plus ke anak2-nya, jadi pengen pulang ke Jakarta 😢

randyapermadi