NEWS | DEMO HONORER KABUPATEN CIAMIS 19 SEPTEMBER 2018

preview_player
Показать описание
Ribuan honorer Kabupaten Ciamis menggelar demonstrasi yang berlangsung pada Hari Rabu, 19 September 2018.

Aksi yang berlangsung secara damai dan kompak ini bertujuan untuk menolak PENERIMAAN CPNS 2018 yang mematok usia maksimal untuk pelamar Honorer Kategori 2 dan juga menuntut SK Pengangkatan CPNS dari Bupati Kabupaten Ciamis. Mereka menuntut hak dan keadilan kepada pemerintah, karena pengabdian selama bertahun-tahun bahkan belasan tahun ujung-ujungnya malah dicap sebagai "Guru Ilegal".

Demonstrasi ini bukan hanya melibatkan guru dan tenaga honorer/sukwan dari sekolah saja, namun diikuti juga tenaga honorer dari berbagai instansi yang ada di Kabupaten Ciamis, terutama dari tenaga kesehatan.

Pergerakan demonstran dimulai dengan perjalanan kaki (Long March) melewati ruas jalan protokol/utama/provinsi di sepanjang Kota Ciamis dan berpusat di Pendopo Bupati Kabupaten Ciamis untuk menyampaikan semua tuntutan, berorasi, sekaligus melaksanakan istighosah agar segala harapan, cita-cita, dan perjuangan segera terwujud.

Mohon maaf, liputannya tidak sampai tuntas karena memori hape saya keburu habis. Bagi tman-teman yang ingin menyaksikan kelanjutannya silahkan bisa dilihat pada channel Cijolang Mania.

Mari kita dukung perjuangan para honorer se Indonesia agar segera diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS). Terima kasih.

#DemoHonorer
#DemoGuruHonorer
#SaveGuruHonorer
#KabupatenCiamis
#AksiGuruSukwan
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Hidup honorer k2 kabupaten pelalawan, riau, jadi kan kami PNS di tahun 2019.

erianto
Автор

Save guru honorer...karena anda kita dapat meraih cita"

agungbudi
Автор

Semoga bpk presiden jokowi berpihak kepada guru honorer jngan berpihak terus sama pengusaha.

asepsetia
Автор

MANTAB, , !!! Kasian GURU HONORER yg mengabdi Puluhan tahun belum diangkat jd PNS

sunaribusana
Автор

Semangat kawan-, mudah mudahan bisa serentak nasional

Om_Kris
Автор

sip dukung honorer jd PNS #2019 ganti honorer jd PNS

dadisukmayadi
Автор

Semoga segera diangkat jadi PNS ... amiin

arifhidayat
Автор

Mantap....dukung tenaga honorer diangkat jadi PNS.
Like yg dukung.

derizanggara
Автор

Pengangkatan honorer k2 jadi PNS tampa syarat dan tes

erianto
Автор

saya bisa membaca menulis dan berhitung itu semua karena bapa ibu guru. sungguh terlalu pemerintah Indonesia. Pantaskah kita dibilang merdeka. jika kenyataannya rakyat masih ada yang menangis karena sebuah kejeahteraan. tengok lah mereka pak presiden jangan egois

sonisumarsono
Автор

Seharusnya pendaftaran CPNS umum dan guru honorer di bedakan...jgn di samakan...klo di samakan enakan yg umum ga berjuang dan sabar bertahun2 begitu daftar di terima dan yg berjuang sudah bertahun2 tertunda lagi....

daniandriana
Автор

Hade na sungut hungkul lah. Geus teu aneh paminpin dusta

januarcms
Автор

jokowi kalou mau 2 priode perhatikan guru honorer yg sudah ber puluh puluh tahun mengabdi tanpa gaji iklas bekerja demi kuarga dan untuk kemajuan bangsa, sungguh sedih saya menyaksikannya semoga allah memberi berkanya

abduljalal
Автор

Sungguh tega pengabdian puluhan tahun ternyata buat ikut tes CPNS aja gak boleh karena alasan Maju terus guru honorer Indonesia !!! Jangan sampai Nasib honorer hanya jadi janji janji politik yang ternyata tidak terbukti.

NewHopeMind
Автор

Menpan, blng siapa yg tdk memikirkan ryt y mj, setuju pemerintah tdk prnh janji slrh tenaga honorer di indonesia, bk medis, guru, teknis sm L/K iming2 angkt PNS, smpe skian thn mengapdi, pemerintah tdk prnh meminta jd pgwai honorer, klian yg mau hnorer di pmerinthan, , , dill

parlindungantampubolonlind
Автор

Mau jadi ASN ya ikut seleksi, mana ada se.enaknya jadi ASN tanpa ikut seleksi/test kok enak.

shunhik