Dua Pentolan KPK Jadi Kuasa Hukum Istri Ferdy Sambo, Tuai Protes Kelompok Masyarakat Sipil

preview_player
Показать описание
TRIBUN-VIDEO.COM - Dua eks pegawai KPK, Febri Diansyah dan Rasamala Aritonang bergabung menjadi kuasa hukum Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.

Keputusan tersebut pun menuai protes kelompok masyarakat sipil.

Satu di antaranya protes disuarakan oleh Aktivis Bivitri Susanti.

Awalnya, dirinya mengenal Febri dan Rasamala karena sama-sama bergerak sebagai kelompok masyarakat sipil maupun pegiat anti korupsi.

"Saya terbuka saja, karena banyak yang menyayangkan dan saya termasuk. Menyayanginya karena itu pilihan profesional masing masing orang, tapi kan saya kira mereka tidak boleh melupakan fakta bahwa mereka lahir dan besar dari kelompok masyarakat sipil terutama pegiat anti korupsi," kata Bivitri saat ditemui di Auditorium CSIS, Jakarta, Kamis (29/9/2022).

Namun begitu, Bivitri menyatakan dirinya tidak merasa Ferdy Sambo dan istrinya tak mungkin benar.

Namun, label keduanya sebagai kelompok masyarakat sipil tidak bisa terlepas.

"Tapi kan mereka adalah advokat aktivis yang lahir dan besar dari aktivis atau pemberantasan korupsi. Jadi apapun yang mereka lakukan mereka juga dilihat sebagai simbol gerakan masyarakat sipil," ungkapnya.

"Jadi begitu mereka memutuskan seperti ini, pukulannya itu bukan hanya bagi mereka, tapi juga bagi kelompok masyarakat sipil. Ini yang berat. Terutama buat temen temen yang kena TWK. Nah itu kan sebenarnya berat buat teman-teman yang kena TWK yang bikin IM57+," sambungnya.

Oleh karena itu, Bivitri meminta Febri dan Rasamala mundur sebagai tim kuasa hukum istri Ferdy Sambo. Namun begitu, dia menghormati keputusan yang diambil oleh keduanya.

"Buat saya sih, baiknya mundur. Tetapi mereka sudah diberitahu dan sejauh ini sih tidak mau mundur. Berarti ya udahlah berarti kita punya prinsip yang berbeda," pungkasnya.

Sebelumnya, dua eks pegawai KPK, yakni Febri Diansyah dan Rasamala Aritonang membuat heboh ketika diumumkan menjadi bagian dari tim kuasa hukum eks Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.

Keduanya diperkenalkan khusus dalam jumpa pers di Rooftop Hotel Erian di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (28/9/2022).

"Di samping kanan saya adalah rekan Febri Diansyah, yang rekan-rekan media pasti sudah sangat mengenal beliau ya," kata pengacara keluarga Sambo, Arman Hanis, dalam kesempatan tersebut.

"Dan di sebelah kanan Pak Febri adalah rekan Rasamala Aritonang. Saya juga yakin teman-teman sudah mengenal beliau," tambahnya.

Sebelum berkarier sebagai pengacara, Febri dan Rasamala sama-sama pernah menjadi pegawai KPK.

Febri pernah menjabat juru bicara KPK, setelah sebelumnya ia berkarier di Indonesian Corruption Watch (ICW).

Sementara Rasamala adalah mantan Kabiro Hukum KPK.

Keduanya kemudian keluar dari KPK di era kepemimpinan Firli Bahuri.

Febri keluar dari KPK karena mengundurkan diri, sementara Rasamala keluar dari KPK karena dinyatakan tidak lulus Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) untuk menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) KPK.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Johnson Simanjuntak
Рекомендации по теме