Presiden Jokowi Segera Rombak Kabinet?

preview_player
Показать описание
JAKARTA, KOMPAS.TV Presiden Jokowi juga menggelar rapat internal dengan dengan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Rapat ini hanya dihadiri oleh Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Maruf Amin, tanpa melibatkan menteri.

Juru Bicara Wapres, Masduki Baidlowi, menyatakan presiden dan wapres membahas isu-isu terkini. Menurutnya, bisa saja yang dibahas termasuk soal pergantian menteri.

Isu perombakan kabinet berembus, menjelang pergantian tahun, dan kosongnya dua kursi menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Penahanan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo dan mantan Menteri Sosial, Juliari Batubara, dinilai menjadi momentum, bagi Presiden Joko Widodo untuk merombak ulang kabinet.

Presiden Jokowi menegaskan, perombakan kabinet bisa dilakukan kapan saja, jika diperlukan, tanpa ada beban.

PDI Perjuangan sebagai partai pengusung presiden, menyebut komunikasi antara Presiden Jokowi dan Ketua Umum, Pdi Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, makin intens, termasuk berkaitan dengan pengisian jabatan yang kosong di kabinet.

Sementara itu, elit Partai Gerindra , menyerahkan sepenuhnya pada presiden, terkait kursi Menteri Kelautan dan Perikanan yang kosong.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Feri Juliantono, dalam program satu meja, menyebut partainya dalam posisi menunggu.

Sejumlah nama mulai dikaitkan masuk ke dalam bursa menteri jika perombakan kabinet dilakukan presiden, diantaranya adalah nama Wali Kota Surabaya Tri Risma Harini, yang masa jabatannya akan segera berakhir.

Terkait isu ini, Risma menyerahkan keputusan pada Ketua Umum Pdi Perjuangan Megawati Sukarnoputri.

17 politisi dipilih presiden masuk di Kabinet Indonesia Maju, satu tahuh lalu, lalu kini benarkah ada 6 nama yang masuk bursa perombakan kabinet?

Jika benar. Apakah Presiden Jokowi akan kembali memilih kalangan partai politik atau profesional? Dan terpenting memiliki integritas anti korupsi dan komitmen memajukan rakyat Indonesia.
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Kecuali klo hukumannya mati ditegakkan sesuwai UU yg berlaku di negara kita. Itu baru jempol

ningsihcantik
Автор

rombak teruuus, dl katanya gakmau rombak klo rombak kyk kabinetnya SBY eh sekrg mlh wacana rombak kabinet ala SBY, gimn sh???

andisanjaya
Автор

Secara ga langsung menunjukkan kegagalannya mengelola negara selama ini...
Hak e hak eeE...🎶🎶

luqmanluqman
Автор

Justru yg pandai korupsi tidak diganti...ampuuun Mak...

gusee
Автор

Cocok, , smg dpt pengganti mentri2yg baik, , krj jujur untuk bangsa negara dan juga Rakyat nya, , , Aamiin, ,

asusmaxplus
Автор

perbanyak orang2 kompeten dan profesional

christ.
Автор

Tak guna rombak2 kabinet korupsi ada terus.gak butuh rombak rombak.tapi rakyat butuh hukum mati para koruptor gantung2 sekalin.yakin korupsi tak ada.

achongmoreno
Автор

Pak angkat saya jadi Mentri...

Sekali kali dong Mentri nya dari orang miskin...
Terserah bapak mau di tempatkan di mana..!

suaranetizen
Автор

Buat hukuman koruptor jadi hukuman mati. Paling kecil 20 tahun untuk yg dibawah 100 jt. Lebih dari itu hukuman mati.
Pasti aman negeri dari koruptor. Nggk perlu berubah rubah kabinet
Selagi hukum untuk koruptor itu enak nggk akan ada habisnya. Bukan masalah orangnya tapi masalah hukumnya yg dirubah.
Karna napsu akan uang itu susah untuk dilawan jd harus dibatasi dengan hukum yg tegas dan ganas

bujangbuntu
Автор

mantabhff...
yo ngunu kudune... siapapun dr partai manapun... hrs tegas...

papatelemen
Автор

Korupsi harus diberantas, korupsi bisa membuat rakyat ini menjadi miskin. Itu pesan saya, bgmna mengatur keuangan dengan baik, adanya kriteria berhemat, mendongkrak pendapatan meningkat, efisiensi cost sprti gaji yg selangit tp kinerja tdk sebanding, memperbesar biaya modal shgga anggaran menjadi surplus, rakyat sejahtera, cerdas dan sehat. Itulah makna defenisi adil dan makmur.

irenebarus
Автор

Kalo bisa jangan ada partai yg korupsi, uang rakyat aja di rampok kesel gue jadi nya, panetesan gue ga dapet bantuan eh tau nya di rampok uang rakyat

muhamadzazi
Автор

Rombak kabinet nnti ada yg korupsi lagi menterinya😂😂😂😂😂

triyuliatin
Автор

Ganti yg sekiranya gak doyan duit pak...biar jangan terjadi lagi korupsi ...

reuploadindonesia
Автор

Semoga kabinet yg baru jujur ..gak ijo kalau lihat duit 🙏

lasiyemlasiyem
Автор

Kepentingan bangsa di atas kepentingan partai...!!

haripurnama
Автор

SENYUM NYA PAK JOKO.... KESEDIHAN KAMI. MUNGKIN KAH????

muhammadmutdatsir
Автор

Saya mohon pertama padli zon pak jangan lupa pesan saya saya 1000 % setuju demi damainya nkri

krisnaimanaima
Автор

Rezim panik hahahahaha udah di bongkar semua sama Allah sampe anaknya rezim pun kena

XMALGAMING
Автор

Menurut saya jgn lagi ambil mentri dari partai yang bersangkutan ini harus dibudayakan agar kedepannya para mentri yg berasal dari partai mikir dua kali untuk berbuat KORUPSI, biar adil penggatinya dari kalangan pengusaha / akademisi sesuai kebutuhan

sudendilis