Selalu Didamping Istri Setiap Sidang, Setya Novanto: Bentuk Kesetiaan dan Ikut Prihatin

preview_player
Показать описание

TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - ‎Seperti tidak ada bosannya, istri Setya Novanto, Deisti Astriani Tagor selalu mengikuti persidangan sang suami di Pengadilan Tipikor, Jakarta setiap Senin dan Kamis.

Bahkan Deisti juga sudah punya tempat duduk favorit. Dia biasa duduk di kursi paling depan, sebelah kiri. Disana Deisti duduk ditemani beberapa kerabatnya.

Di kursi kayu itu, Deisti menyimak jalannya sidang. Dari sana, dia melihat jelas gerak gerik sang suami, pertanyaan hakim, keterangan saksi hingga saat jaksa mempertontonkan barang bukti.

Sangking asyik dan serius mengikuti sidang, tidak jarang Deisti memperhatikan betul setiap kali jaksa mempertontonkan barang bukti dari proyektor.

Termasuk pada sidang Kamis (1/2/2017) malam kemarin, dia sampai mencondongkan badannya mengarah ke proyektor saat jaksa memperlihatkan jam tangan Richard Mille.

Menurut pengakuan Andi Narogong, jam itu diberikan olehnya dan Johanes Marliem pada Setya Novanto sebagai hadiah ulang tahun.

Lanjut setelah ada ribut-ribut e-KTP, Setya Novanto mengembalikan jam itu. Sampai akhirnya Andi Narogong menyuruh adiknya, Vidi Gunawan menjual jam tersebut di sebuah toko jam di kawasan Blok M.

Ditanya ke Setya Novanto, apakah ia yang menyuruh Deisti untuk selalu hadir di persidangan? Setya Novanto mengaku tidak pernah menyuruh Deisti.

"Kan itu kesetiaan sebagai istri pada suami. Sama-sama ikut prihatinlah. Apapun yang menjadi masalah, tetap kami bersama," terang Setya Novanto di Pengadilan Tipikor, Kamis (1/2/2018) kemarin.

Selain bertemu suami, Deisti juga rutin melaporkan keadaan dan perkembangan anak-anaknya pada Setya Novanto. Meski hidup terpisah, keluarga mereka saling menguatkan dan mendoakan.

"‎Anak ada yang sekolah, ada yang kerja. Saya mohon doanya saja, kami saling mendoakan," singkat Setya Novanto. (*)
Рекомендации по теме