DISKUSI SEJARAH PERADABAN ISLAM

preview_player
Показать описание
kebijakan dan Strategi Usman bin Affan :
1. Perluasaan Wilayah. Pada masa Khalifah Utsman terdapat beberapa kekuasaan Islam diantaranya adalah melanjutkan usaha penaklukan Persia. Kemudian Tabaristan, Azerbaijan, dan Armenia. Usaha perluasaan daerah kekuasaan Islam tersebut lebih lancar lagi setelah dibangunnya armada laut. Satu persatu daerah di seberang laut ditaklukkannya, antara lain wilayah Asia kecil, pesisir Laut Hitam, pulau Cyprus, Rhodes, Tunisia dan Nubia. Sebagai upaya dalam memberikan pertahanan dan stabilitas daerah kekuasaan Islam, daerah - daerah yang berada di luar kota Madinah, Khalifah Utsman bin Affan telah melakukan pengamanan terhadap para pemberontak, maka di daerah Azerbaijan dan Rai, karena mereka enggan membayar pajak, begitu juga di Iskandariyah dan Persia.
2. Standarisasi Alquran. Pada masa Kekhalifahan Utsman bin Affan, terjadi perselisihan di tengah kaum muslimin perihal cara membaca Alquran (qiraat). Perlu diketahui telebih dahulu bahwa Alquran diturunkan dengan beragam cara baca. Karena perselisihan ini, hampir saja terjadi perang saudara. Kondisi ini dilaporkan oleh Hudzaifah kemudian Khalifah Utsman bin Affan memutuskan untuk melakukan penyeragaman cara baca Alquran. Cara baca inilah yang akhirnya resmi dipakai oleh kaum muslim. Dengan demikian, perselisihan dan perpecahan dapat dihindari. Dalam menyusun cara baca Alquran resmi ini. Khalifah Utsman bin Affan melakukannya berdasarkan cara baca yang dipakai dalam Alquran yang disusun oleh Abu Bakar. Setelah pembukuan selesai, dibuatlah beberapa salinannya untuk dikirim ke Mesir, Yaman, Kufah, Basrah dan Mekkah. Satu mushaf disimpan di Madinah. Mushaf - Mushaf inilah yang dikenal dengan Mushaf Usmani.
3. Pengangkatan Pejabat Negara. Pemeintahan Utsman bin Affan hanya berlangsung selama 12 tahun. Kepemimpinan Utsman sangat berbeda dengan kepimpinan Umar. Ini mungkin karena umurnya yang lanjut dan sifatnya lembut. Akhirnya pada tahun 35 H/655 M, Utsman dibunuh oleh kaum pemberontak yang terdiri dari orang-orang yang kecewa itu. Salah satu faktor yang menyebabkan banyak rakyat yang kecewa terhadap kepemimpinan Khalifah Utsman bin Affan adalah kebijaksanaannya dalam mengangkat anggota keluarga pada kedudukan tinggi. Harta kekayaan milik Negara, oleh kerabatnya kemudian dibagi - bagikan tanpa adanya perintah dan kontrol dari Utsman bin Affan sendiri.
Pembangunan Fisik. Khalifah Utsman bin Affan telah berjasa di bidang pembangunan, beliau berhasil membangun bendungan untuk menjaga arus banjir yang besar dan mengatur pembagian air ke kota - kota. Beliau juga membangun jalan - jalan, jembatan - jembatan, masjid - masjid dan memperluas masjid Nabi di Madinah
Рекомендации по теме