Rajin Donor Darah Bikin Awet Muda dan Sehat

preview_player
Показать описание
SEMARANG, KOMPAS.TV - Disamping untuk tujuan menolong orang yang membutuhkan darah, aksi kemanusiaan donor darah juga memberikan berbagai macam manfaat kesehatan bagi pendonor. Mulai dari menurunkan risiko penyakit jantung dan pembuluh darah, membantu menurunkan berat badan, hingga membantu mendeteksi penyakit serius.

Selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh, dengan melakukan donor darah bisa juga memberikan manfaat kecantikan. Donor darah secara rutin berpengaruh terhadap regenerasi sel darah merah sehingga berdampak terhadap wajah agar terlihat awet muda.

"Melalui regenerasi sel darah merah karena nanti sel kulit kita akan muncul (sel darah merah), maka kulit juga akan lebih cerah dan dapat mengurangi tanda-tanda penuaan,"kata Tri Indah Irianti, Dokter Estetika.

Salah satu pendonor, Sari mengaku belum begitu paham mengenai manfaat donor darah bagi kesehatan kulit.

"Yang saya tahu bahwa donor darah itu mebuat kulit kita lebih fresh. Cuma kita harus merasakan itu sendiri. Dan yang saya rasakan, memang agak berbeda setelah donor darah,"ujar Sari, pendonor.

Donor darah dapat dilakukan secara rutin, bagi laki-laki bisa dilakukan setiap dua bulan sekali, sedangkan perempuan setiap tiga bulan sekali.

#donordarah #semarang #kecantikan

Sahabat Kompas TV Jawa Tengah! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Jawa Tengah, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.

Рекомендации по теме