'Ishtarkult' - Seringai feat. Danilla (Official Animated Music Video)

preview_player
Показать описание
Video musik animasi “Ishtarkult” digarap selama empat bulan lamanya oleh Afterlab, sebuah studio animasi 3D asal Bandung yang sebelumnya pernah menangani seri animasi berbasis web, Si Kancil. Afterlab juga merupakan bagian dari ekosistem Visinema.

Ide cerita video musik ini diadaptasi dari lirik lagu “Ishtarkult” yang ditulis vokalis Arian13 dan menampilkan vokal tamu Danilla Riyadi. Lagu bergaya doom metal berdurasi 5:20 ini sekaligus pula menjadi single ketiga dari album Seperti Api (2018).

Video bercerita tentang seorang pemimpin sekte asal Sumeria dan para pemujanya bertemu Dewi Ishtar yang anggun memesona di sebuah gurun tandus di Mesopotamia. Alih-alih menebar harapan dan kemakmuran, kedatangan sang dewi ternyata justru membawa malapetaka bagi semua. Menurut mitologi Babilonia yang dikutip Wikipedia, Ishtar merupakan perwujudan dewi kesuburan, cinta, perang dan hubungan seksual.

“Saya menyukai science fiction dan animasi. Ketika melihat video ‘Si Kancil’, saya langsung, ‘nah ini.’ Kami mencari kontak Afterlab dan di saat yang bersamaan juga berbicara dengan Jägermeister Indonesia. Apalagi dalam lagu ‘Ishtarkult’ kami menampilkan Danilla. Selain seorang teman, Danilla juga merupakan brand icon Jägermeister Indonesia seperti kami, jadi rasanya klop. Setelah berdiskusi dengan Afterlab kami juga klop, dan inilah hasilnya,” jelas Arian13, vokalis sekaligus lyricist Seringai.

“Menurut saya, video musik dengan treatment animasi 3D jadi progresi yang natural untuk Seringai. Sesudah membuat berbagai bentuk video musik, dari band performance sampai storytelling, action hingga stop motion cukil kayu sudah pernah dilakukan. What’s next? Makanya begitu kami mendapat kesempatan bekerja sama dengan Afterlab studio, ini jadi kesempatan untuk eksplorasi kreatif berikutnya. Ide cerita sendiri seperti di video musik kami lainnya, merupakan hasil keroyokan ide para personel Seringai sendiri. Dengan kesukaan kami akan science fiction dan mitologi, keluarlah ide cerita ini,” imbuh drummer Edy Khemod yang juga memiliki latar belakang sebagai sutradara video musik dan iklan.

“Ini kayak salah satu kesempatan terkeren dan terhormat dalam hidup saya. Diajak untuk mengisi lagu Seringai, yang mana sebelumnya nggak pernah ada di dalam imajinasi terliar saya. Sejujurnya, Ishtarkult Project ini adalah hal yang menakjubkan,” ungkap Danilla Riyadi.

“Ternyata teaser ‘K4NC1L’ bisa meyakinkan pihak Seringai untuk memercayakan pengerjaan video musik ‘Ishtarkult’ ke Afterlab. Untuk konsep awal videonya kami diskusikan bersama dengan Khemod dan Arian. Overall, kerjasama dengan Seringai dan Jägermeister Indonesia adalah pengalaman yang berkesan buat Afterlab, karena dari sini kami juga bisa membuktikan kalau animasi tidak terbatas menjadi hiburan anak kecil saja. Animasi adalah sarana untuk mencapai hal-hal yang tidak mungkin,” ujar M. Reza Permana selaku founder dan CEO Afterlab.

“Ketika teman-teman Seringai menginformasikan mengenai proyek ‘Ishtarkult’, kami langsung menyambut baik kesempatan yang diberikan untuk dapat bergabung dan mendukung penuh dalam proses penggarapannya. Tentunya, selain karena alasan utama Seringai dan Danilla adalah brand icon Jägermeister Indonesia, konsep animasi yang diusung dan dikerjakan oleh teman-teman Afterlab sangat kreatif, inovatif dan selaras dengan image yang kerap ditampilkan brand Jägermeister sendiri,” jelas R.M. Fariandi Soerja Djanegara, perwakilan Jägermeister Indonesia.

Seringai sendiri sudah lebih dari setahun terakhir ini masih menjalani rehat manggung. Terakhir mereka tampil di depan publik saat Jägermusic Night pada 19 Desember 2019. Selain karena situasi pandemi COVID-19, vokalis Arian13 beberapa bulan belakangan tengah melakukan rehat vokal sesuai anjuran medis akibat terjadi gangguan pada pita suaranya.

Belakangan Arian13, gitaris Ricky Siahaan, Edy Khemod dan basis Sammy Bramantyo tengah sibuk melakukan workshop untuk album terbaru mendatang.

Merchandise berupa T-shirt dan sticker set "Ishtarkult" bisa dipesan secara online via berbagai distro mulai Kamis (4/2/2021).

-------------

"Ishtarkult"
Written by: Arian 13, Ricky Siahaan, Edy Khemod, Sammy Bramantyo
Performed by: Seringai, Danilla Riyadi
Story adapted from the lyric by: Arian13

Producer : Mochamad Reza Permana
Director : Mohamad Nur Huda
Creative Director : Mikail Muhamad Lukman
Art Director : Aji Dikdik Setiawan
Scriptwriter : Axelino Kirey Ismaya
Storyboard Artist : Akhmad Fadly
Project Manager : Shafira Dinda Kinanti
Technical Director : Bologendheng

3D Artist :
Dera Kaesar
Yudhi Yandra
Akbar Onisty Wijaya
Titus Himawan Pranata
Kurnia Indra Nugraha

Rigging Artist : Dera Kaesar

Layout Artist : Moch. Rizal Syachbuddin

3D Animator :
Faisal Rizqi
Heru Martio Wellyandi

Lighting Artist :
Dera Kaesar
Yudhi Yandra
Akbar Onisty Wijaya
Aldo Ferdian Sugiarto

Renderman : Dwi Rizki Irawan

Supervisor Compositor : Prasanja Umbara

Compositor :
Moch. Rizal Syachbuddin
Muhammad Ahsan Nurcaya
Hayka Salsabilla
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Pada rambutmu yang tergerai
Nafas mengalun, merebah
Menyingkap lembut kusut masai
Ishtar menuntun, mendesah

Hamparan padang membelai
Meredam taifun yang merekah
Merengkuh kaki yang menjulai
Dan kita pun meresah

Suara berderak
Oleh gerak

Kurasakan derai badai
Lenguh melantun, sebab basah
Sebiru haru melambai
Harum…

bloodstangerang
Автор

Musik dan video klip ini membuktikan bahwa Negeri ini banyak seniman hebat.

jogjatransport
Автор

mintak doa nya buat bapak ku yang harus cuci darah rutin supaya kesehattan nya setabil dan sehat...amin

UNTUKKAMU
Автор

Mantaps dari awal album ininkeluar ini musik emang paling beda... josss apalagi suara danila behhh 👍👍👍👍

bramatmaja
Автор

Akhirnya setelah menunggu dan bolak balik cek yutub seringai dari 30 jam yang lalu. PENASARAN TERBALASKAN DENGAN 'KE-KEREN-AN'. TERBAIK!!!

juanhermawan
Автор

3:25 Tiba tiba langsung makin berenergi magis sih pas di part solo gitarnya💥

alfiansyahchairulhidayat
Автор

soundtrack untuk menambah percaya diri menghadapi berbagai problematika kehidupan

hadianaherman
Автор

Serigala militia Denpasar hadir.. ditunggu next albumnya Seringai!

bayutu
Автор

Lagunya udah mantep, dibikin mv makin mantep lagi

rrusv
Автор

track favorite nih, drum nya bikin merinding keren banget

Boboibor
Автор

tinggal nunggu dicover ama Hanindya sama versi koplonya aja nih

gustaoff
Автор

Pada rambutmu yang tergerai
Nafas mengalun, merebah
Menyingkap lembut kusut masai
Ishtar menuntun, mendesah

Hamparan padang membelai
Meredam taifun yang merekah
Merengkuh kaki yang menjulai
Dan kita pun meresah

Suara berderak
Oleh gerak

Kurasakan derai badai
Lenguh melantun, sebab basah
Sebiru haru melambai
Harum dedaun juga tanah

Suara berderak
Oleh gerak

Dan rasa ini terbuai
Menari anggun dalam kisah
Menuju Uruk, hampir sampai
Dan kita pun tak menyerah

radenaang
Автор

Suara cici Danilla disemua genre musik masuk astaga gapaham lagi. Enak banget lagunya juga. Animationnya juga kece parah. pecahhh !! 🔥🔥🔥🔥

dichi_vici
Автор

Salah satu lagu yang bikin gue demen bgt sama album seperti api

dwigiriyawan
Автор

Suaranya danilla emang khas banget...👍

bryansyamnagoro
Автор

seringai salam buat bg Wendi dari anak" beringin Jaktim 😎🤘

bapakmudachannel
Автор

Alhamdulillah Udah dapet Ts Ishtarkult

ekocipto
Автор

edan gini ajg clip nya, lengkap semua prosesnya, tersirat mulai yg semangat ampe akhirnya lemes wkwkwk 💦

nasrullahyusuf
Автор

Nuansa Jagermaisrer kental banget dari cover dan video klip

himawanardyn
Автор

3:50 itu emosional banget buat gue,
Bangsat banget isiannya.

trysunandar