Presiden Jokowi Umumkan Rekrutmen ASN 2024

preview_player
Показать описание
Pemerintah mengumumkan pembukaan seleksi calon aparatur sipil negara atau ASN. Pengumuman disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo. Total jumlah rekrutmen ASN pada 2024 mencapai 2,3 juta formasi.

“ASN kini disiapkan untuk menghadapi disrupsi teknologi yang semakin pesat. Pemerintah membutuhkan para pembelajar muda yang terampil dari berbagai disiplin ilmu. Penguatan SDM yang terampil ini juga untuk mendukung pelayanan publik berbasis digital, penguatan Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP), serta mengakselerasi ekonomi lokal dan nasional,” ungkap Presiden Jokowi.

instansi pusat mendapat formasi kebutuhan 429.183 yang terdiri atas 207.247 calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan 221.936 bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). PPPK. Formasi tersebut merupakan gabungan untuk guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Sementara formasi instansi daerah sebesar 1.867.333 yang terdiri atas 483.575 CPNS dan 1.383.758 PPPK. Formasi PPPK di instansi daerah dialokasikan untuk guru sebanyak 419.146, tenaga Kesehatan sebesar 417.196, serta 547.416 formasi untuk tenaga teknis. Sedangkan alokasi untuk sekolah kedinasan, tahun ini pemerintah membuka 6.027 formasi. Formasi Instansi daerah lebih besar daripada di instansi pusat karena ASN memang lebih banyak di daerah.
__
Ikuti kami

#KemenPANRB #BirokrasiBerdampak #ReformasiBirokrasi #CPNS #CASN2024
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Saya sudah 18 thn mengadi sebagai tenaga administrasi di sekolahan semoga semoga bisa di angkat thn ini tolong jangan di anak tirikan jgn hanya guru yg di perhatikan🙏🙏🙏🙏🙏🙏🙏

afsorisori
Автор

🤲🤲 Tahun lalu 2023 di Instansi kami untuk nakes sdh bisa Lulus 100 % yg ikut jalur khusus smga utk tahun ini tinggal tenaga Teknis bisa ikut menyusul lulus juga sprti yang tenaga Kesehatan hidup Pemerintahan Jokowi Presiden Terhebat Pembangunan di Indonesia

yusmulyadi
Автор

Selalu guru yang di utamakan. Kami tendik administrasi sekolah ini di ank tirikan terus. Tolong Beri kami utk diangkat juga diberi peluang

mawarniagustini
Автор

Mudah²an tahun ini dapat dapat diangkat jadi ASN. itulah yg sangat kurindukan. Oh, God.❤❤

LamriaNababan-mqiv
Автор

Saya sudah 18 th mengabdi semoga tahun ini diangkat menjadi ASN tanpa dipersulit, , ❤❤❤

rinisunarti
Автор

Yth. Bapak presiden Jokowi, utk ASN (P3K) guru swasta pak tolong juga diperhatikan. Kami yg dr status P4 dg kode "P" tolong beri peluang utk bisa jdi ASN di tahun 2024 ini ❤😢

k_nchannel
Автор

Mudah mudahan tahun ini jadi kado terindah buat kami yg sudah belasan bahkan puluhan tahun mengabdi sebagai abdi negara yg masih berstatus honor 🙏

agussatia
Автор

Alhamdulillah 🤲 trimakasih banyak bapak PRESIDEN RI .semoga saja kami yg sudah lama mengabdi tidak ditikung lagi sama yg baru masuk.bapak saya dari tahun 2008 sudah mengabdi mencerdaskan anak bangsa disekolah MTs swasta sambil kuliah dan dari 2018 s/d sekarang 2024 saya menjadi honorer disekolah Negeri.mudah2 tahun ini saya bisa ikut CPNS fresh graduate.karna supaya ikut CPNS fresh graduate saya harus berjuang kuliah lagi.karna dulu kuliah saya sempat berhenti sebab faktor ekonomi 😭dan mudah2an ditahun ini saya bisa lulus CPNS 🤲🤲😭

Fairelchanel
Автор

CPNS kejaksaan agung tahun 2024 untuk SMA DIBUKA
AMIN

yusufsinulingga
Автор

Alhamdulillah bapak.. Trims telah dibuka pendaftaran cpns 2024

Selamat dan

pipilesung
Автор

Menpan Rb, saya yakin dan percaya di tangan kepemimpinan Bapak....Honorer k2 terangkat semua di tahun 2024 tampa

MuhammadYusri-il
Автор

Alkhmdulillah semoga kita senasib bisa benar2 di perhtikn pmerintah di di realisasikan bukan cuman di perhatikan alkhmdulillah puji syukur ya Allah ya rob.trimkasih banyak bpk jokowi bapak adalah panutan rakyat Indonesia ❤❤

herisusanto
Автор

Semoga semua instansi tenaga non ASN SE-INDONESIA diangkat P3K THN 2024 ini ya Tuhanku. Amin

fransiskofrans
Автор

Sekadar saran dan masukan .kalau bisa di terapkan demi kebaikan bersama

Menpan RB pernah bicara, tenaga non ASN yg 2.3juta Tidak mungkin di angkat karena anggaran nya tidak ada, dan bisa membengkak

Nahh sekarang, buka formasi CPNS 2024

Sebanyak 690000 ribu org,
instansi pusat dan daerah

dan 2.3 juta khusus guru, nakes, dosen dan teknis sesuai kebutuhan, duit nya dari mana ??
Berarti duit nya ada kan !
Hanya saja kalian tidak serius menyelesaikan THK II dan non ASN

Beresin dulu Thk II, dan non ASN prioritas kan di angkat,
Apa guna nya di sah in UU 20 tahun 2023,
Kalau Ujung ujung di buka formasi CPNS

Setelah selesai thk II dan non ASN,
Selanjut nya
Baru bicara formasi

rahmanhidayatofficial
Автор

Kami honorer pemadam kebakaran kab-tulang bawang lampung sudah 15 tahun. mengabdi belum diangkat.mudah2an ditahun 2024 ini kado terindah diakhir jabatan bapak presiden jokowidodo.terimakasih pak jokowi.

KausarSyam-psxq
Автор

Amin Pak Presiden RI.
Semoga Tahun 2024, membawa berkah

AveHalawa-gyqs
Автор

Terimakasih banyak Bpk. Presiden sudah membuka kembali cpns di daerah juga untuk Tahun 2024🙏

ErikaPutri-lp
Автор

Mengingat di tahun2 sebelumnya Formasi untuk honorer tenaga teknis sangat sedikit, berharap Smoga untuk honorer tenaga teknis di tahun ini banyak formasi khususnya di wilayah Sulawesi Barat, amin

budisahrul
Автор

Dengan segala kerendahan hati, kami tenaga non asn Nakes Perawat Kabupaten Lampung barat mohon untuk formasinya diperbanyak , sudah 2 tahun koatanya cuman 1 yang dibuka, sedangkan koata pendidikan sampai ratusan dibuka🙏

al-ghifarifarm
Автор

Alhamdulillah
Terimaksih bapak jokowi

ApaUrusanQe