Indonesia 78 Tahun Merdeka, Gaji Guru Honorer Masih Diperjuangan

preview_player
Показать описание
GORONTALO, KOMPAS.TV - Berjalan kaki menyusuri ruas jalan setapak, melewati perkebunan dan melintasi sungai dengan jarak kurang lebih tiga kilometer merupakan aktifitas keseharian ketika Novita Hulainggi melaksanakan aktifitasnya sebagai guru honor di sekolah satu atap yang berada di Desa Asparaga, Kabupaten Gorontalo.

Hujan dan terik matahari tak cukup kuat mematahkan semangatnya untuk terus mengajar dan mencerdaskan anak-anak di Dusun Hungayo Monu RT Ilota.

Kekurangan tenaga pendidik membuat pihak sekolah memberikan tanggungjawab mengajar kepada Novita di empat kelas berbeda.

Mulai dari kelas 4, kelas 5, kelas 6 SD Negeri 10 dan kelas 7 SMP Aspara.


Dari pengabdiannya sebagai tenaga honor, Novita digaji Rp500 ribu per bulan, itupun diterimanya empat bulan sekali.

Meski hanya diberi upah jauh dibawah upah minimum propinsi, rasa tanggungjawab mencerdaskan anak-anak di dusun membuatnya terus bertahan hingga 8 tahun terakhir.

Demi menyesuaikan standar kapasitas guru pengajar, kini Novita telah menyelesaikan studi sarjananya di Universitas Terbuka.

Memiliki ijazah sarjana, Novita berharap ada perhatian Pemerintah Daerah untuk bisa mengangkatnya menjadi ASN.

Novita berharap di HUT Kemerdekaan RI ke 78, pemerintah bisa memberikan perhatian khusus bagi sekolah yang berada di daerah terpencil terjadi pemerataan mutu pendidikan.


Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

memang benar hal demikian hampir terjadi, diselurus pedalaman pelosok negeri, semoga para pahlawan tanpa tanda jasa ini dikemudian hari dpt menjadi perhatian pemerintah

HendrieSDayak
Автор

Ini kakak ipar saya, , orangnya memang sangat baik

sangjuaratv
Автор

SEMOGA BAPAK MENTRI PENDIDIKAN MENINDAK LANJUTI MASALAH INI DAN LANGSUNG DI JADIKAN ASN 💪💜🇮🇩🙏🙏

DjainabUmi
Автор

Semoga semua honorer di angkat menjadi PNS apapun profesinya

SaputraAkmal-rusv
Автор

Rawatlah kesejahteraan mereka seperti mereka merawat Negeri ini dengan penuh pengabdian, mencerdaskan anak anak Indonesia. Mengambil tanggung jawab sebagai pendidik/guru dengan segala keterbatasan mereka lalui dengan Dedikasi yang begitu mulia.

mardiahmardiah
Автор

Mudah2an gaji guru honorer walaupun blum masuk dapodik di beri gaji yang layak dan tepat waktu😢

nyimakaja
Автор

Mundur, jgn mau ngabdi ke pemerintah yang gak peduli dengan rakyatnya.

worldnews
Автор

😢Kami buruh gaji umr paling 5 jt an.. Tambah tunjangan dan lemburan paling 11-13 jt an 😢
Miris nasib buruh ga diperhatikan 😢

Rudiiiiiii
Автор

pemerintah skarang gak peduli dgn kesejahtraan para honorer..penjajah yg sbenarnya adalah pemerintah karna walaupun masih kurang tenaga guru kesehatan dan teknis tp mereka ga peduli amat dgn itu. pemerintah lbh senang melihat para honorer hidup susah walaupun sdh mngabdi untuk negara

agenpusat
Автор

Harusnya semua guru^ olen negara di gaji negara sehingfa tdk terjadi seperti ini, tidak manusiawi

srirahayuningsih
Автор

Kalo di Malaysia gaji guru honorer starting
Belum termasuk elaun sara hidup.. Sedih gaji guru honorer di Indonesia tiada manusiwi..

kencana
Автор

saya juga honorer, 350, 000 / bulan 🙏

sarmudwaringin
Автор

Mundur lah jdi honor. Gk akan sejahtera disana. Lebih baik mundur

joko