Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Tanam Pohon di Jalan Yang Rusak

preview_player
Показать описание
BANJARMASIN, KOM PAS.TV - Kondisi Jalan Cemara Ujung Banjarmasin rusak parah, bergelombang dan berlubang.

Hal ini dikeluhkan oleh warga dan pengendara yang melintas.

Sebagai bentuk sindiran kepada pemerintah, warga setempat menanam pohon pisang di tengah jalan yang berlubang, RABU (17/3/2021).

Akibat rusaknya jalan sempat membuat beberapa kendaraan terperosok, hingga membuat kemacetan panjang.

Warga, Fajariani, mengungkapkan inisiatif penanaman pohon pisang ini agar pengendara tidak melewati jalan berlubang tersebut.

Pohon ditanam pada gundukan pasir yang tumpah dari sebuah truk yang terperosok akibat jalan rusak.

"Sore jam 5-an diturunkan dari truk yang ambles, jadi tanahnya sebagian dikeluarkan," ungkap Fajariani.

Jalan rusak ini juga mengganggu pengendara roda dua dan empat yang melintas.

Jalan rusak di cemara ujung ini sudah berbulan bulan dan belum juga diperbaiki sehingga kerap menimbulkan kemacetan panjang.

"Ini lagi ramai yang lewat sini karena ditutup jalan sebelah sana, jadi terganggu," ucap pengendara motor roda dua bernama Krestina.

Rencananya tahun 2021 ini Dinas Pupr Banjarmasin akan melakukan perbaikan secara permanen dan saat ini sudah dalam proses lelang proyek.
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Kalau aku boleh saran, seharusnya jika ada jalan rusak / berlubang, institusi polri/polantas yang melapor ke pihak pu/pemda , soalnya kalau kita yang melapor tidak ada yang peduli, contoh di amerika serikat, sherif lah yang melapor.

hanro
Автор

Smga pohon pisangnya segera berbuah..😝😝😁😁

puspasaridewi
Автор

Saya tunggu sampai berbuah pohon pisangnya Ok 😭😭

SamsulBahri-hqzy
Автор

😁😁😁😁😁😁😁😁😁😁😁
Tarik mangggg
mangkrak duite

Moziz-ckwv
Автор

Tolong untuk pemerintah pusat, untuk insfratruktur pmbngunan jln di kab pandeglang di selidiki, soalnya jln"nya msh bnyak jln yg msh batu" dan brlubang ber thun" jlnya tdk ada perubhan, konstruksi kya jln jaman pnjjahan blanda, tlong untuk kpk di slidiki kmna aja aliran" dana khususnya yg ada di kab pandeglang

putiyuliahhd
Автор

KETIKA MARAKNYA PERESMIAN JALAN TOL
JALAN DALAM KOTA TERABAIKAN
😄😄😄😄

bebecmabok
Автор

Kok saya merasa dari dahulu, harus Viral dulu baru di kerjain, jalan Lobang, Makan korban dulu Baru di kerjain. Ada yg kadang kaya gitu si menurut saya tergantung jiwa pemimpin daerahnya

sahabatanugerahtractor
Автор

Pihak Jasa marga ngapain dan pihak2 terkait.

widwidwid
Автор

Panas dinging gelisah
DANANYE UDEH PKE
NIKAN NAMBAH ISTRI YG KE NOMBER 23456789

aepsaepudinmumu
Автор

Kok wartawan nya ga di maki2 sama pihak desa nya ya? Kyk yg anu

dennyardiansyah