Isi Rekaman CCTV Kasus Vina Cirebon dan Eky Dibongkar Iptu Rudiana

preview_player
Показать описание
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Rekaman CCTV di sekitar lokasi ditemukannya Vina Cirebon dan Eki, sudah diperiksa Iptu Rudiana.

Dia bersama anak buahnya memeriksa CCTV, termasuk di Minimarkate Alfamart.

CCTV itu dekat dengan lokasi penemuan jasad Eki dan tubuh Vina di Jembatan Talun Cirebon, Jawa Barat.

Hanya saja, Iptu Rudiana tidak menjadikan CCTV tersebut sebagai bukti di sidang kasus Vina Cirebon.

Seperti diketahui, CCTV di Jalan Perjuangan dan Jembatan Talun menjadi polemik dalam kasus Vina Cirebon.

Sejumlah pihak heran kenapa CCTV pada Sabtu 27 Agustus 2016 silam itu tidak diungkap di pengadilan.

Sementara anak buah Iptu Rudiana, Bripka Gugum Gumilar mengakui telah membuka isinya.

Pengakuan itu tertuang pada hasil putusan sidang kasus Vina Cirebon 2017 silam.

Terbaru Iptu Rudiana mengakui dia dan tiga anak buahnya mengecek beberapa CCTV.

“Saat kami berempat mencari informasi, ke TKP penemuan jasad, coba cari CCTV, jam 2 melintas Alfa saya masuk cek CCTV tapi tidak ada,” kata Iptu Rudiana.

Iptu Rudiana mengaku telah membuka isi rekaman CCTV.

“CCTV memang sempat saya lihat,” kata ayah Eky.

Iptu Rudiana beralasan isi rekaman CCTV kasus Vina tersebut tidak jelas.

Kapolsek Kapetakan Cirebon ini menyebutkan, CCTV tersebut tidak merekam ke arah Jembatan Talun.

“Namun CCTV tidak jelas menghadap jalan raya, cuma mengarah ke depan perumahan dan itu saya sampaikan ke penyidik,” kata Iptu Rudiana.

Ia menyebutkan CCTV tidak mengarah ke Jembatan Talun.

Anak buah Iptu Rudiana diduga merupakan teman dekat Aep.

Bahkan ia diduga yang mengamankan CCTV kasus Vina Cirebon.

“CCTV tidak mengarah ke flyover, ke jalan raya saja tidak melihat jelas, dan saya tidak mengambil,” kata Iptu Rudiana.

Mantan Kabareskrim Polri Komjen (Purn) Susno Duadji sebelumnya menerangkan bahwa CCTV bisa mengungkap kebenaran kasus Vina Cirebon.

“HP bisa berbicara, CCTV akan berbicara, ada sekian CCTV disita kenapa gak dibuka?” kata Susno Duadji.

Susno Duadji menegaskan di dalam HP Vina dan Eki, serta HP terdakwa lainnya pasti ada bukti percakapan, atau bukti video.

Sehingga CCTV dan HP ini bisa menjadi alat bukti forensik untuk penyelidikan ulang kasus Vina Cirebon.

"CCTV kita harap dibuka, Mabes buka CCTV. HP Pegi, Vina dan Eki ditampah HP orang yang dihukum telah disita," kata Susno Duadji

Video Editor: Rafael Alif Hidaytullah
Рекомендации по теме
Комментарии
Автор

Lahh ud jelass, ad cctv pk kapolri malah diam aj.

MochKhoiril-wlxv
Автор

dia takut terhadap toke sabu2, itu kemungkinan besar..!

mahdinanggroe